23.1 C
New York
Thursday, May 2, 2024

Mantan Ketua KPU Siantar Minta Komisioner yang Baru Jaga Kekompakan

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI melantik anggota KPU Kabupaten/Kota di 9 provinsi periode 2023-2028, Senin (30/10/23), salah satu diantaranya Komisioner KPU Siantar.

Adapun Komisioner KPU Siantar yang baru dilantik yakni, Chucha Ashari, Dedy Rahman Harahap, Muhammad Isman Hutabarat, Roy Marsen Simarmata dan inkumben Nurbaiyah Siregar.

Ketua KPU Siantar periode 2018-2023, Daniel Dolok Sibarani kepada Mistar.id, optimis komisioner yang baru mampu melanjutkan pekerjaan yang ditinggalkan mereka sebelumnya.

Daniel menerangkan, dalam waktu dekat komisioner yang baru akan dihadapkan dengan tahapan penetapan dan pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT), persiapan masa kampanye, pengadaan logistik, pembentukan KPPS dan tahapan penting lainnya.

“Di samping itu, mereka juga harus segera mempersiapkan tahapan Pilkada. Direncanakan awal November penandatanganan NPH,” kata Daniel ketika dihubungi, Selasa (31/10/23).

Baca Juga : KPU Siantar Terima 3.184 Bilik Suara, Kepolisian Disiagakan 24 Jam

Daniel berharap Komisioner KPU yang baru menjaga soliditas antar lembaga agar dapat menyelesaikan tahapan-tahapan tersebut dengan baik. Selain itu, mereka juga diharapkan menjaga komunikasi dan soliditas dengan sekretariat KPU Siantar.

“Jika terjadi kerja sama yang baik, tidak ada yang akan berat dikerjakan,” ucapnya.

Dikatakan Daniel, selama menjabat Ketua KPU Siantar, ia menilai tidak ada tahapan yang memiliki kendala cukup besar. Lagi-lagi Daniel berharap agar seluruh komisioner baru menjaga kekompakan.

Terlebih saat ini tengah memasuki tahun politik, Daniel tidak menampik kerap bersinggungan dengan pihak luar yang memiliki kepentingan. Namun, semua itu dapat dilewati dengan tetap menjaga integritas sebagai lembaga penyelenggara pemilu yang harus independen.

“Semua badai itu pasti berlalu,” katanya. (gideon/hm24)

Related Articles

Latest Articles