Saturday, March 15, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Terlibat Narkoba, Empat Pria di Siantar Ditangkap

journalist-avatar-top
Jumat, 9 Agustus 2024 14.00
terlibat_narkoba_empat_pria_di_siantar_ditangkap

terlibat narkoba empat pria di siantar ditangkap

news_banner

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Empat pria ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Pematangsiantar, dari dalam kamar kos, yang berada di  Jalan Kapten Piere Tandean, Kelurahan Pahlawan, Kecamatan Siantar Timur, Kota Pematangsiantar pada Selasa (6/8/24) pukul 10:00 WIB.

Kasat Resnarkoba AKP Jonny Pasaribu menerangkan, penangkapan empat pria itu berawal dari informasi masyarakat, yang mengatakan ada nya peredaran narkoba di kos yang berada di Jalan Kapten Piere Tandean.

Setelah dilakukan penyelidikan, kemudian personil melakukan penangkapan. Dari para pelaku polisi mengamankan barang bukti.

Baca juga: Satnarkoba Tangkap Pria Pengedar Sabu dari Siantar Martoba

Barang bukti tersebut berupa 12 paket narkotika jenis sabu dengan berat bruto 2,53 gram, handphone Android, timbangan digital, serta uang penjualan sabu sebesar Rp120.000.

“Benar 4 pria kita amankan, dua diantaranya merupakan residivis narkotika,” ucap Kasat Jonny, Jumat (9/8/24) siang.

Adapun pria yang diamankan antara lain, PPM (41) warga Jalan Labu, Kelurahan Tomuan, Kecamatan Siantar Timur. FT (47) residivis narkotika warga Jalan Kapten Piter Tendean, AK (59) residivis narkotika warga Jalan Kapten Pierre Tendean dan RTRP (40) warga Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun. (roland/hm25)

REPORTER: