Thursday, April 17, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Korsleting Listrik, Grosir Milik Martinus Silitonga di Tanjung Morawa Hangus Terbakar

journalist-avatar-top
Jumat, 29 Maret 2024 00.16
korsleting_listrik_grosir_milik_martinus_silitonga_di_tanjung_morawa_hangus_terbakar

korsleting listrik grosir milik martinus silitonga di tanjung morawa hangus terbakar

news_banner

Deli Serdang, MISTAR.ID

Toko grosir milik Martinus Silitonga (43) hangus terbakar di Jalan Tirta Deli Dusun II Desa Tanjung Morawa A Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang, Rabu (27/3/24).

Tidak ada korban jiwa pada peristiwa kebakaran itu, namun kerugian ditaksir ratusan juta rupiah.

Informasi dihimpun, saat itu pekerja grosir sedang beraktivitas di dalam. Tiba-tiba dia melihat asap tebal dan api dalam grosir.

Pekerja pun berteriak dan tanpa dikomando warga berdatangan. Sejumlah barang daganganya yang mudah terbakar coba diselamatkan.

Baca juga: Mobil Taft Tabrak Truk Berhenti di Jembatan Layang Medan Amplas, Tiga Orang Luka-luka

Sumber api muncul dari dalam grosir korban dan kemudian secara cepat membakar isi dan bangunan rumah yang dijadikan grosir.

Warga sekitar berusaha membantu memadamkan kobaran api yang sudah mulai membesar dengan menggunakan ember berisi air.

Sebagian warga kemudian menghubungi Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Deli Serdang.

Tidak berapa lama satu unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kebakaran. Petugas berhasil memadamkan api yang kian membesar.

Kapolsek Tanjung Morawa AKP Firdaus Kemit ketika dikonfirmasi mengatakan penyebab kebakaran terindikasi hubungan arus pendek.

“Tidak ada korban jiwa, masih dilakukan penyelidikan,” katanya. (Sembiring/hm22)

REPORTER: