Wednesday, March 19, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Bus Pariwisata yang Terbakar di Simalungun Tak Miliki Sertifikat Uji KIR

journalist-avatar-top
Minggu, 21 April 2024 15.21
bus_pariwisata_yang_terbakar_di_simalungun_tak_miliki_sertifikat_uji_kir

bus pariwisata yang terbakar di simalungun tak miliki sertifikat uji kir

news_banner

Simalungun, MISTAR.ID

Bus Pariwisata pengangkut pelajar yang terbakar di Jalan Besar Tigarunggu – Saribudolok, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun, ternyata tidak memiliki sertifikat Uji KIR.

Hal itu terungkap setelah Dinas Perhubungan Kabupaten Simalungun melakukan penelusuran terhadap surat-surat kendaraan.

Diketahui, bus pariwisata BK 7030 TM, yang membawa 42 pelajar dan 6 guru dari SMA Al Abdi Bah Lias Perdagangan, terbakar saat hendak berangkat ke Berastagi, Rabu (17/4/24).

“Nggak pernah itu diuji KIR-nya di tempat kita. Busnya juga nggak pernah terdata di Dinas Perhubungan Simalungun,” kata Kepala Dinas Perhubungan Simalungun, Sabar, Minggu (21/4/24).

Baca juga: Korsleting AC, Bus Rombongan Sekolah Terbakar di Tigarunggu

Kabar terbaru, BPTD Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Sumatera Utara disebutkan bakal melakukan program untuk mendisiplinkan seluruh armada angkutan transportasi penumpang dan juga angkutan barang.

“BPTD, ada program untuk melakukan pengawasan terkait angkutan ini yang mengingat banyak kecelakaan seperti KIR mati dan sopir tidak punya SIM,” kata Sabar lagi.

Menurut Sabar, Kemenhub akan membuat petunjuk teknis terkait penertiban terhadap angkutan-angkutan yang ada di daerah kabupaten/kota di Sumatera Utara.

Korsleting Listrik Alat Pendingin

Bus Pariwisata BK 7030 TM yang membawa rombongan sekolah SMA Al-Abdi Perdagangan Bah Lias terbakar di depan Gereja GKPS Tigarunggu, Jalan Besar Tigarunggu-Saribudolok hari ini, Rabu, 17 April 2024, sekitar pukul 07.15 WIB.

Baca juga: Guru SD yang Terlihat di Video Bantah Sengaja Biarkan Perundungan Terjadi

Kepala BPBD Resman Saragih mengatakan, kebakaran terjadi akibat korsleting pada alat pendingin ruangan (AC) bus. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, karena seluruh penumpang berhasil menyelamatkan diri.

“Mobil yang terbakar milik Maruddin Simarmata dan membawa 49 penumpang. Nama sopirnya Doni Simarmata (27). Semua penumpang selamat dari insiden itu,” kata Resman saat dihubungi, Rabu sore. (Hamzah/hm22)

REPORTER: