Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
PERISTIWA

2 Pemuda Deli Serdang Tewas Tabrak Truk Berhenti di Jalan Galang

journalist-avatar-top
By
Wednesday, January 10, 2024 09:14
12
2_pemuda_deli_serdang_tewas_tabrak_truk_berhenti_di_jalan_galang

2 pemuda deli serdang tewas tabrak truk berhenti di jalan galang

Indocafe

Deli Serdang, MISTAR.ID

Dua pemuda asal Kecamatan Galang meregang nyawa setelah sepeda motor Kawasaki yang mereka kendarai menabrak truk berhenti di pinggir jalan.

Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi di Jalan Umum Galang – Bangun Purba tepatnya di depan Warung Bu Santi, Dusun II, Desa Kelapa Satu, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, Senin (8/1/24) lalu.

Kedua korban masing-masing, Muhammad Sutra (16), warga Gang Perjuangan Dusun II Desa Tanjung Morawa B Kecamatan Tanjung Morawa/Dusun III Desa Petumbukan Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang dan Muhammad Sanjaya (23) warga Dusun III Perjuangan Desa Petumbukan Kecamatan Galang.

Baca Juga: Petani Asal Aceh Nyambi Jadi Kurir Sabu Dituntut 20 Tahun Penjara

Informasi diperoleh menyebutkan, sebelum kejadian keduanya boncengan mengendarai sepeda motor Kawasaki BK 3359 MAM melaju dari arah Bangun Purba hendak menuju ke Galang.

Setiba di lokasi kejadian, sepeda motor yang dikendarai keduanya menabrak truk Mitsubishi Colt Diesel BK 8775 MA yang sedang berhenti di tepi jalan di jalur yang sama dengan mereka.

Truk dikemudikan Kliwon (39) bersama seorang penumpang Ratman (40) warga Dusun II Desa Nagarejo Kecamatan Galang Kabupaten Deli Serdang.

Baca Juga: Korban Perselingkuhan Bisa Sebabkan PISD

Kedua korban tewas di lokasi kejadian dengan sejumlah luka. Oleh warga keduanya kemudian dibawa ke RSU Mitra Guray Petumbukan, Galang.

Personel Sat Lantas Polresta Deli Serdang yang mendapat info dari warga kemudian turun ke lokasi tabrakan dan melakukan menyelidikan. (Sembiring/hm22)

journalist-avatar-bottomAnwar S Pane