Medan, MISTAR.ID
Seorang warga negara Jepang bernama Katsumi Narita (84) meninggal dunia akibat Covid-19 saat menjalani isolasi mandiri di komplek ruko NCC Blok C Jalan Setia Budi, Kelurahan Tanjung Rejo Medan Selayang, Minggu (30/5/21) siang.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dr Aris Yudhariansyah mengatakan, pasca meninggal, jasad pria itu langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUD) H Adam Malik untuk dilakukan pemulasaran dan dikebumikan di Taman Pemakaman umum Covid-19 Simalingkar. “Sudah dikebumikan setelah dilakukan pemulasaran protokol Covid-19. Tadi siang meninggalnya,” jelasnya.
Aris menyebutkan, peristiwa meninggalnya ini juga langsung dilaporkan pihak Konjen Jepang ke Posko Satgas Covid-19. Almarhum sendiri diketahui terpapar Covid-19 sejak tanggal 25 Mei 2021. “Jadi saat sedang melakukan isolasi mandiri di rumahnya,” sebutnya.
Baca Juga:Warga Dairi yang Meninggal Karena Covid-19 Bertambah Lagi
Disinggung apakah almarhum sudah lama tinggal di Medan, Aris juga tidak menampiknya. Sebab diketahui, dia telah memiliki izin tinggal tetap dari Kemenkumham. “Sepertinya ini menjadi kasus pertama warga negara asing yang meninggal karena Covid-19 di Sumut,” kata dia.
Sementara itu, Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kota Medan Mardohar Tambunan juga membenarkan kabar adanya warga Jepang meninggal akibat Covid-19. Tapi Mardohar masih enggan memberikan keterangan, lantaran masih belum mendapatkan data yang detail atas kejadian itu. “Data lengkapnya saya belum dapat, (tapi) Konjen Jepang sudah turun tangan,” katanya. (saut/hm12)