Wednesday, March 19, 2025
home_banner_first
MEDAN

Seorang Personil Sabhara Polrestabes Medan Tertembak

journalist-avatar-top
Sabtu, 28 Maret 2020 19.44
seorang_personil_sabhara_polrestabes_medan_tertembak

seorang personil sabhara polrestabes medan tertembak

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Sebuah kabar tersebar di grup Whatsapp tentang seorang personil Satuan Sabhara Polrestabes Medan meninggal karena tertembak. Personil atas nama Bripda Doni Setiawan dilaporkan tertembak tanpa sengaja oleh dirinya sendiri di Mako Sabhara Polrestabes Medan Jalan Putri Hijau Medan, Sabtu (28/3/2020).

Pistol itu milik rekannya yang dipinjamnya. Saat ini tim Inafis Polrestabes Medan tengah mengindentifikasi korban. Petugas juga sedang melakukan olah TKP.

Kasat Sabhara, AKBP Sonny Siregar dan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Johny Isir belum bisa dikonfirmasi atas kebenaran peristiwa ini.

Editor: Edrin

REPORTER:
TAGS