Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
MEDAN

Loket Angkutan Umum di Medan Masih Sepi Pemudik

journalist-avatar-top
By
Wednesday, December 20, 2023 19:28
19
loket_angkutan_umum_di_medan_masih_sepi_pemudik

loket angkutan umum di medan masih sepi pemudik

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Sejumlah loket Angkutan Umum yang ada di kawasan Jalan SM Raja, Kota Medan, Sumatera Utara, masih terlihat sepi dari warga yang hendak mudik Hari Raya Natal 25 Desember 2023 dan Tahun Baru 2024.

Fitri (28) salah seorang penjaga loket mengatakan, puncak mudik Natal diprediksi akan terjadi pada Sabtu 23 Desember hingga 25 Desember mendatang.

Baca Juga: Mudik Nataru, Tes Kesehatan Segera Dilakukan Pada Sopir

Hingga hari ini Rabu (20/12/23) jumlah penumpang belum mengalami peningkatan signifikan.

“Mulai Senin kemarin sampai hari ini masih sedikit lah bang. Belum ada peningkatan. Sudah ada memang gambaran, tapi masih belum ramai,” kata Fitri.

Senada juga dikatakan oleh petugas Dinas Perhubungan Darat, saat dijumpai Mistar.id di Terminal Amplas Medan. Kata dia, jumlah penumpang diprediksi meningkat pada Sabtu ini.

Baca Juga: Moda Transportasi untuk Mudik Nataru di Sumut Siap Digunakan

“Masih belum ramai, kemungkinan tanggal 25 ini lah puncaknya,” ujarnya sembari mengarah penumpang yang datang.

Sementara, pantauan Mistar.id di sejumlah loket Bus Antar Kota dan juga Antar Provinsi terlihat belum dipadati oleh sejumlah penumpang dan masih terlihat sama seperti hari-hari sebelumnya. (Matius/hm22)

journalist-avatar-bottomAnwar S Pane