10.4 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Kasus Covid-19 Bertambah, 1.975 Tempat Tidur Khusus Pasien Covid-19 di Sumut Sudah Terpakai

Medan, MISTAR.ID

Trend kasus Covid-19 di Provinsi Sumatera (Sumut) saat ini sedang mengalami grafik kenaikan. Hal ini dilihat dari banyaknya Tempat Tidur (TT) rumah sakit yang telah terpakai.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara dr Aris Yudhariansyah melalui Kabid Pelayanan Kesehatan (Yankes) dr Nelly Fitriani, menyebutkan saat ini TT ruang ICU pasien Covid-19 yang tersedia di rumah sakit di Provinsi Sumatera Utara mendapat 287 TT. Sedangkan TT ruang isolasi yang tersedia sebanyak 3.022. “Total 3.309 TT yang masih tersedia,” ucap dia lewat pesan whatsapp, Rabu (19/5/21).

Sedangkan TT untuk ICU yang sudah terpakai dalam pelayanan pasien Covid-19 sebanyak 174. Untuk TT ruang isolasi pasien Covid-19 yang sudah terpakai sebanyak 1.801. “Dengan total tempat tidur yang terpakai mencapai 1.975,” sebut dia.

Baca Juga:Pasca Lebaran Covid-19 Meningkat di Tebing Tinggi, Wali Kota Ambil Sikap Tegas

Dia mengakui, tiap saat jumlah tempat tidur ICU dan Isolasi yang tersedia dan terpakai terus bertambah. Ini menandakan, jumlah pasien Covid-19 juga terus bertambah. “Iya, terjadi penambahan peningkatan jumlah BOR itu menandakan terjadi penambahan jumlah pasien yang dirawat,” katanya.

Bila dilihat berdasarkan data isian TT Covid-19 rumah sakit yang melapor bahwa tingkat utilisasi TT ICU mencapai 60 persen dan TT ruang isolasi sebesar 59,59 persen. “Kami berharap pihak rumah sakit dapat mengisi atau melaporkan tentang tempat tidur yang tersedia maupun terpakai,” ucap dia. (saut/hm12)

Related Articles

Latest Articles