20.1 C
New York
Sunday, June 16, 2024

Kasubbagbin Kejari Medan Dilantik, Kajari Ingatkan Disiplin Kerja

Medan, MISTAR.ID

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Medan, Muttaqin Harahap melantik Edi Syahjuri Tarigan menjadi Kepala Subbagian Pembinaan (Kasubbagbin). Edi Syahjuri Tarigan ditunjuk ke posisi itu menggantikan Henry Sirait.

Muttaqin mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru saja dilantik dan berpesan untuk meningkatkan kedisiplinan, serta etos kerja.

“Saya ucapkan selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Segera lah beradaptasi dan berkoordinasi untuk memberikan peningkatan kinerja. Saya harap disiplin dan etos kerja dapat ditingkatkan guna peningkatan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga : Kajari Medan Minta ASN Jajarannya Jaga Netralitas pada Pemilu 2024

Kemudian, Muttaqin pun mengucapkan terima kasih kepada Henry Sirait atas kinerjanya selama ini, yang akan pindah tugas ke tempat baru.

“Saya ucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian, serta kinerjanya selama ini. Selamat bertugas di tempat yang baru. Semoga dapat segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru,” tuturnya.

Baca Juga : Kajari Medan Terima Penghargaan ‘USK Award’

Edi Syahjuri Tarigan yang kini menjabat sebagai Kasubbagbin Kejari Medan sebelumnya menduduki kursi Kepala Seksi Tindak Pidana Umum (Kasi Pidum) pada Kejari Pematangsiantar.

Selain melantik Kasubbagbin yang baru, pada kesempatan tersebut Kejari Medan juga menggelar pelepasan Jaksa Said Reza Pahlevi yang dipercaya menjabat sebagai Kasi Pengelola Barang Bukti dan Barang Rampasan (PB3R) pada Kejari Tebing Tinggi. (deddy/hm24)

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles