15.9 C
New York
Sunday, May 19, 2024

Hassanudin Disebut Jadi Pj Gubernur Sumut, Ijeck: Sosok yang Paham Sumut

Dikatakannya, jabatan Pj Gubernur Sumut tidak sebentar dan nantinya akan menghadapi tahun politik pada Pemilu 2024 mendatang serta menjaga situasi tetap kondusif.

“Bukan sebentar, tapi cukup lama, 1 tahun dan 2 bulan. Apa lagi menghadapi Pileg dan Pilpres, harus lebih baik memahami kondisi daerah. Biar kondusif, daerah kita,” pungkasnya.

Sebelumnya, nama Hassanudin tak ada dalam pengajuan oleh DPRD Sumut.

Baca juga : Dimasa Kepemimpinan ERAMAS, Gubernur Edy Sebut Program Pembangunan Sumut Masih 44%

Ketiga nama yang diajukan ke Kemendagri, yakni Sekretaris Daerah (Sekda) Sumut Arief Sudarto Trinugroho, Deputi Penempatan dan Perlindungan Kawasan Amerika dan Pasifik BP2MI Lasro Simbolon dan Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri, Safrizal.

Mayor Jenderal TNI (Purn) Hassanudin diketahui merupakan mantan Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) I/Bukit Barisan pada tahun 2020-2022 sebelum menjabat Wakil Inspektur Jenderal TNI AD (Wairjenad) pada tahun 2022-2023. (jonatan/hm18)

Related Articles

Latest Articles