15.2 C
New York
Wednesday, May 15, 2024

Edy Rahmayadi Ingatkan Kontraktor, Pembangunan Masjid Agung Harus Rampung Tepat Waktu

Medan, MISTAR.ID

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi mengecek pembangunan Masjid Agung, Medan. Pada kesempatan itu kontraktor kembali diingatkan agar proyek sudah rampung tanggal 15 Agustus 2023.

Selaku Ketua Umum Panitia Pembangunan Masjid Agung Sumut, Edy meminta agar PT Adhi Karya bekerja semaksimal mungkin.

“Harus dikerjakan secara paralel sehingga pembangunan rampung sesuai dengan waktunya,” katanya, Selasa (11/7/23) di Masjid Agung Sumut, Jalan Diponegoro Nomor 16 Medan.

Baca juga: Masjid Agung Medan Diuji Coba, Ratusan Warga Gelar Solat Jemaah Perdana

Menurut Edy Rahmayadi, pembangunan Masjid Agung ini harus diselesaikan sesegera mungkin, baik pekerjaan interior maupun eksterior bangunan. Mana yang dapat dikerjakan, yang menjadi prioritas, dapat dikerjakan secara paralel terlebih dahulu.

Kemudian, kepada BKM Masjid Agung Sumut, Edy Rahmayadi juga berpesan agar segala laporan, baik uang yang diterima maupun pembayaran hasil pekerjaan dapat dibuat secara terbuka dan akuntabel, agar masyarakat mengetahuinya dengan jelas dan terbuka.

Baca juga: Menhan Prabowo Serahkan Bantuan Rp3 M untuk Pembangunan Masjid Agung Medan

Mendengar itu, General Manager Departemen Gedung PT Adhi Karya (Persero) Tbk Yan Ariyanto, siap mengerjakan sesuai dengan instruksi sebagaimana arahan dari panitia.

Menurut Ariyanto, pengerjaan Masjid Agung sudah mulai rampung, tinggal finishing, pembangunan aula dan tower.

“Kita sudah bekerja sesuai permintaan Panitia Pembangunan Masjid Agung, dan kita pastikan target penyelesaian ini akan dapat terpenuhi sesuai rencana,” katanya. (anita/hm17)

Related Articles

Latest Articles