26.3 C
New York
Wednesday, May 8, 2024

Dongkrak PBB, DPRD Medan Minta Bapenda Jemput Bola WP Tertunggak

Medan, MISTAR.ID

Anggota Komisi III DPRD Medan, Mulia Syahputra Nasution mengapresiasi kinerja Badan Pendapatan (Bapenda) Kota Medan terkait peningkatan capaian perolehan Pajak Bumi Bangunan (PBB) hingga meningkat Rp8 Miliar lebih tahun 2023.

Meski begitu, capaian harus ditingkatkan mengingat masih banyak Wajib Pajak (WP) yang tertunggak dan perlu turun langsung untuk menyerap keluhan.

“Bagi WP yang menunggak harus menjadi perhatian guna evaluasi ke depan. Seluruh WP yang menunggak supaya didatangi, apa yang menjadi kendala,” ucap Mulia, Kamis (1/2/24).

Baca juga : DPRD Medan Minta Pihak Berwajib Usut Tuntas Kasus Peluru Nyasar

Mulia mengatakan, dalam meningkatkan perolehan PBB, butuh sosialisasi atau ada masalah yang serius yang dialami WP.

“Berikan solusi kepada WP penunggak pajak agar jangan menunggak dari tahun ke tahun,” katanya.

Guna mengetahui sebab akibat kenapa WP menunggak, sambung Mulia, Bapenda harus menggandeng Kepling, Kelurahan bahkan penegak hukum.

Related Articles

Latest Articles