18.4 C
New York
Wednesday, June 5, 2024

Warga Iran Terbagi Dua Kubu Setelah Kematian Presiden Raisi

Tehran, MISTAR.ID

Setelah Presiden Iran Ebrahim Raisi, dipastikan tewas dalam kecelakaan helikopter, Minggu (19/5/24), Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei mengumumkan bahwa negara itu melakukan perkabungan selama lima hari.

Walau begitu, tidak semua warga Iran memanfaatkan masa berkabung tersebut sebagaimana mestinya. Kematian Presiden Raisi yang tiba-tiba tampaknya justru telah membagi warga Iran menjadi dua kubu.

Di satu sisi, banyak warga Iran yang menggunakan waktu berkabung itu untuk mengekspresikan kesedihannya atas kematian Presiden Raisi. Namun, adapun warga Iran yang justru merasa lega bahkan senang atas kematian presidennya tersebut. Kematian Presiden Raisi Dirayakan Banyak Warga.

Banyak warga yang merayakan kematian Presiden Raisi dengan kembang api bahkan tarian. Mereka mengabadikan momen tersebut melalui foto dan video lalu mengunggahnya ke media sosial.

Baca Juga : Presiden Iran Tewas, Israel: Bukan Kami Pelakunya

Sebuah tulisan yang diunggah melalui platform media sosial X berkata: “Suasananya sangat gembira di sini, rezim mungkin ingin mempertimbangkan untuk mengumumkan jam malam militer selama tiga hari daripada tiga hari berkabung.”

Saeed Afkari, saudara laki-laki pegulat Iran, Navid Afkari, yang dieksekusi pada September 2020, menulis di X: “Saya belum pernah melihat ibu saya begitu bahagia selama ini.”

Mehrdad Darvishpour, profesor di Universitas Malardalen di Swedia mewajarkan peristiwa ini. Darvishpour menjelaskan bahwa semasa hidupnya, Presiden Raisi tak hanya merupakan figur paling kriminal di rezim tersebut, tetapi juga kandidat yang paling memungkinkan untuk menggantikan Khamenei sebagai Pemimpin Tertinggi.

Menurutnya, akan adil jika Presiden Raisi dibawa ke pengadilan internasional untuk diadili atas kejahatannya. Namun, kini Presiden Raisi telah tewas, maka wajar saja banyak warga Iran yang senang dan merayakannya.

Related Articles

Presiden Iran Meninggal Dunia

Latest Articles