22.5 C
New York
Friday, September 27, 2024

PBB Adopsi Pakta Masa Depan untuk Hadapi Tantangan global

Istanbul, MISTAR.ID

Majelis Umum PBB secara bulat mengadopsi Pact for the Future atau Pakta Masa Depan pada Minggu (22/9/24), bersama dengan lampirannya, Global Digital Compact dan Declaration on Future Generations.

Pakta komprehensif ini bertujuan untuk memperkuat tata kelola global dan mengatasi tantangan utama yang dihadapi umat manusia, termasuk pembangunan berkelanjutan, perdamaian internasional, inovasi teknologi, serta peran pemuda dan generasi mendatang.

Presiden Majelis Umum PBB, Philemon Yang, menyebut pengadopsian pakta ini sebagai “komitmen untuk mengatasi krisis saat ini” dan sebagai langkah penting untuk membangun tatanan global yang berkelanjutan, adil, dan damai.

Baca juga: Gempa Bumi Magnitudo 5,2 Guncang Provinsi Khorasan Utara, Iran

Global Digital Compact menetapkan prinsip-prinsip masa depan digital yang inklusif dan berpusat pada manusia, sedangkan Declaration on Future Generations menyerukan pengakuan hak-hak generasi mendatang dalam proses pengambilan keputusan.

Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Guterres, menyatakan bahwa tantangan abad ke-21 memerlukan solusi yang inovatif dan mengajak negara-negara untuk mengambil langkah-langkah tegas menuju reformasi tata kelola internasional yang lebih inklusif dan adil. (ant/hm25)

Related Articles

Latest Articles