12.9 C
New York
Tuesday, May 14, 2024

Pangeran Harry Tolak Undangan Raja Charles untuk Peringati Kematian Ratu Elizabeth II

Harry kemudian diberitahu bahwa dia dipersilakan bergabung dengan mereka di Balmoral, di mana Raja Charles dan Ratu Camilla sedang menghabiskan waktu bersama keluarga.

Itu akan menyatukan kembali Harry dengan sang ayah dan ibu tirinya selama beberapa jam.

Namun, Harry yang menggambarkan Camilla sebagai ‘penjahat’ dalam bukunya Spare, kabarnya mengklaim jadwalnya membuat perjalanan itu tidak memungkinkan, sehingga mengejutkan keluarga kerajaan.

Keesokan paginya, dia mengadakan kunjungan sendirian singkat tanpa anggota keluarga lain di peristirahatan terakhir Ratu Elizabeth di Kapel St George, Istana Windsor.

Baca Juga: Pangeran Harry Hanya ‘Setor Muka’ di Penobatan Raja Charles III

Sementara itu, Raja Charles III (74) dan Ratu Camilla (76), pergi untuk berdoa secara pribadi di Crathie Kirk.

Ingrid Seward, pemimpin redaksi Majesty Magazine, mengatakan, bagi Harry ini seharusnya menjadi kesempatan emas untuk kembali ke keluarga kerajaan.

“Dia seharusnya berani datang dan bertemu dengan mereka. Jika Raja mengundang anda ke Balmoral, maka kebanyakan orang akan membatalkan semua rencana perjalanan mereka. Dia bisa dengan mudah mengatur ulang beberapa hal untuk memberinya waktu,” kata Inggrid.

Namun, Ingrid menambahkan, bahwa segala upaya untuk mendekatkan diri harus sesuai dengan syarat-syarat Raja.

Related Articles

Latest Articles