8.1 C
New York
Monday, October 28, 2024

Mengenal Sosok Wanita Sipil Pertama yang Berhasil ke Luar Angkasa

Sebelumnya, Yuri Gagarin hanya mengorbit bumi satu kali dan astronot Amerika Serikat yang meluncurkan misinya sebelum Valentina hanya mengorbit bumi sebanyak 36 kali. Dalam satu penerbangan, Valentina Tereshkova memiliki lebih banyak waktu melakukan penerbangan dibandingkan semua astronaut Merkurius AS.

Menggunakan radionya, Valentina melaporkan sejumlah pemandangan yang dilihatnya. Saat kembali dari luar angkasa, dia melakukan terjun payung dari ketinggian 20.000 kaki.

Sejak itu, Valentina Tereshkova menyandang gelar Pahlawan Uni Soviet. Namun, sebelum berhasil mendarat dengan selamat tanpa cedera, dia menghadapi masalah dengan perangkat lunak navigasi otomatis pesawat luar angkasanya yang menyebabkannya menjauh dari bumi.

Para ilmuwan Soviet dengan cepat mengembangkan algoritma pendaratan baru, sehingga Valentina pulang dengan selamat.

Baca juga: Militer AS Latihan di Luar Angkasa

Valentina Vladimirovna Tereshkova mendarat di wilayah Altay, dekat perbatasan Kazakhstan atau perbatasan Mongolia-China saat ini.

Penduduk desa setempat membantunya melepaskan pakaian luar angkasanya. Mereka bahkan mengundangnya untuk makan malam bersama. Meskipun Valentina menerima tawaran tersebut, tindakan ini melanggar prosedur karena seharusnya dia menjalani tes medis terlebih dahulu.

Namun, sisi baiknya, Valentina tetap disambut sebagai pahlawan. Dia menerima penghargaan Order of Lenin dan Medali Bintang Emas.

Pada 3 November 1963, Valentina menikah dengan kosmonaut Soviet Kolonel Andrian Nikolayev, yang telah mengorbit bumi sebanyak 64 kali pada tahun 1962 dengan Vostok 3.

Baca juga: Bakal Ada Ledakan di Luar Angkasa Pada September 2024

Putri mereka, Yelena Adrianovna Nikolayeva, lahir pada 8 Juni 1964. Muncul kekhawatiran bahwa bayi tersebut mungkin mengalami pengaruh dari paparan luar angkasa dari orang tuanya. Namun, setelah memantau kondisi kesehatan Yelena, para peneliti tidak menemukan adanya penyakit.

Setelah tidak terbang ke luar angkasa lagi, Valentina tetap berkecimpung di bidang aerospace. Dia menjadi juru bicara Soviet dan kemudian menerima Medali Emas Perdamaian PBB. (berbagai sumber/hm20)

Related Articles

Latest Articles