Saturday, February 8, 2025
logo-mistar
Union
HUKUM

Polisi dan Personel Denpom Gerebek Lokasi Pengedar Sabu di Sibolga

journalist-avatar-top
By
Saturday, February 8, 2025 17:38
57
polisi_dan_personel_denpom_gerebek_lokasi_pengedar_sabu_di_sibolga

Tersangka RHS Alias A (40) dan barang bukti di Mapolres Sibolga. (f:ist/mistar)

Indocafe

Sibolga, MISTAR.ID

Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) Polres Sibolga dan personel Denpom 1/2 Sibolga kompak melakukan penggerebekan peredaran narkotika di wilayah hukum Polres Sibolga.

Dari operasi itu, petugas berhasil menangkap seorang pria tersangka kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu di Jalan Kuali, Kelurahan Aek Muara Pinang, Kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga.

Kasat Narkoba Polres Sibolga AKP Rahmad R Hutagaol mengatakan dalam operasi tersebut, petugas berhasil mengamankan seorang pria berinisial RHS Alias A (40) yang diduga sebagai pelaku peredaran narkoba.

"Penangkapan ini berawal dari informasi yang diterima oleh Tim Opsnal Sat Resnarkoba dari personel Denpom 1/2 Sibolga mengenai adanya aktivitas mencurigakan terkait peredaran narkoba di lokasi," ujar Rahmad atas seijin Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, pada Sabtu (8/2/25).

Kasat Narkoba menjelaskan, setelah mendapat informasi itu, Tim Opsnal yang dipimpin oleh KBO Sat Resnarkoba Ipda Boy Hutasoit bersama personel Denpom 1/2 Sibolga, langsung melakukan penyelidikan di lokasi atau tempat kejadian perkara (TKP).

Saat tiba di lokasi, petugas berhasil mengamankan pelaku dan langsung melakukan penggeledahan.

"Dari hasil penggeledahan, petugas menemukan barang bukti berupa, 2 paket sabu sedang dan 1 paket kecil berisi sabu dengan berat bruto 4,0 gram, 1 bungkus plastik berisi plastik klip kecil dan 1 unit timbangan digital," jelasnya.

Setelah diinterogasi, pelaku mengaku mendapatkan sabu tersebut dari seseorang bernama Willi, yang kini masih dalam pengejaran dan penyelidikan lebih lanjut.

"Selanjutnya, pelaku beserta barang bukti dibawa ke Sat Resnarkoba Polres Sibolga untuk proses penyidikan lebih lanjut," katanya. (feliks/hm27)

journalist-avatar-bottomRedaktur Ferry Napitupulu

RELATED ARTICLES