13.7 C
New York
Saturday, May 11, 2024

Gabungan Kelompok Tani Minta Kesempatan Miliki Tanah Eks Perkebunan

Deli Serdang, MISTAR.ID

Ratusan warga Desa Sampali, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang yang tergabung dalam Kelompok Tani Masyarakat Nusantara (GKTMN) melakukan aksi unjuk rasa di bundaran Sampali Resident, Desa Sampali, Senin (1/4/24).

Dalam aksinya, mereka meminta pemerintah dan negara memberi kesempatan memiliki tanah di lahan eks perkebunan yang merupakan tanah negara itu.

Ustad M Dahrul Yusuf sebagai Ketua, dan Rizal Pakpahan sebagai Sekretaris, serta Gabungan Kelompok Tani Nusantara melakukan orasi secara bergantian dari atas mobil bak terbuka.

Baca Juga : Kembalikan Lahan HGU ke PTPN1, Warga Dapat Tali Asih

Atas nama gabungan kelompok tani, Ustad Dahrul Yusuf menilai tidak tepat tali asih yang diberikan PT NDP anak perusahan PTPN2 sekarang menjadi PTPN1 Regional I kepada warga yang telah menempati lahan perkebunan selama puluhan tahun.

“Jika memang diberi kesempatan untuk membayar SPS (Surat Perintah Setor) atas pembayaran tanah, warga siap membayarnya,” ujarnya.

Mereka juga mendesak agar areal seluas 863 hektar di wilayah Sampali yang sudah dikuasai warga diserahkan kepada mereka.

Baca Juga : Bahas HGU, Regional 1 Supporting Co PTPN 1 Bertemu dengan Penggarap

Sementara Harun Noeh, dari Badan Perjuangan Rakyat Penunggu Indonesia (BPRPI) juga menyampaikan orasinya yang mendukung aspirasi warga masyarakat untuk bisa mendapatkan lahan pemukiman mereka. Apalagi, mereka sudah cukup lama berada dan hidup di atas lahan tersebut.

Aksi yang berlangsung sekitar satu jam itu berakhir, setelah Rizal Pakpahan menyampaikan butir-butir tuntutan mereka. Para pengunjukrasa kemudian meninggalkan lokasi dengan tertib. (sembiring/hm24)

Related Articles

Latest Articles