23.9 C
New York
Saturday, July 13, 2024

Pasca Covid-19, Travel Penerbangan Indonesia Mulai Bangkit Kuatkan Perekonomian  

Medan, MISTAR.ID

Setelah perjalanan kelam dalam menghadapi tantangan Covid-19 yang menghambat perekonomian Tanah Air terkhusus pada sektor penerbangan, kini travel penerbangan dalam negeri mulai bangkit memperkuat pergerakan wisatawan dari dan ke Indonesia.

Usaha bangkit ini dilakukan oleh salah satu travel penerbangan Indonesia dengan membuat travel fair di mall Center Point Medan selama 3 hari yakni 12-14 Juli 2024, dan juga menampilkan berbagai pertunjukan kultur mancanegara seperti tarian.

Dalam hal ini, Head Of Indonesia Affairs and Policy Indonesia Air Asia, Eddy Krismeidi mengatakan, dengan diadakannya travel fair tersebut dapat membantu pemerintah dalam meningkatkan jumlah wisatawan mancanegara.

Baca juga:Garuda Ditegur Kemenhub Akibat Keluhan Penerbangan Haji 2024

“Terutama dalam sektor pariwisata dan ekonomi. Selain itu, tingginya amino permintaan penerbangan dari Kota Medan juga dapat menarik perhatian agen perjalanan untuk mengikuti Travel Fair 2024 ini, begitu pun badan pariwisata dari beberapa negara,” katanya.

Eddy berharap, tidak hanya wisatawan dari Indonesia saja yang berkunjung ke negara lain, tapi juga dapat menarik wisatawan mancanegara dari berbagai negara untuk mengunjungi keindahan pariwisata Indonesia.

“Sehingga kita bisa mencapai target yang telah ditentukan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dalam kunjungan wisatawan mancanegara yang harus mencapai 17 juta di tahun 2024. Sehingga memberikan kontribusi yang positif di sektor pariwisata maupun perekonomian Indonesia,” harapnya. (dinda/hm16)

Related Articles

Latest Articles