Saturday, March 22, 2025
home_banner_first
DELISERDANG-SERGAI

Penerbangan Mudik Lebaran Meningkat, 774 Personel Siaga di Bandara Kualanamu

journalist-avatar-top
Jumat, 21 Maret 2025 18.04
penerbangan_mudik_lebaran_meningkat_774_personel_siaga_di_bandara_kualanamu_

Apel Posko Angkutan Lebaran di Bandara Kualanamu.(f:sembiring/ mistar)

news_banner

Deli Serdang, MISTAR.ID

Masa angkutan mudik Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah tahun 2025 resmi dimulai di Bandara Kualanamu, Jumat (21/3/2025) dan akan berlangsung selama 22 hari. Menjelang Lebaran, lalu lintas penumpang, baik untuk penerbangan domestik maupun internasional, diperkirakan akan meningkat signifikan, bahkan lebih tinggi dibandingkan Lebaran 2024.

Yosrizal Syamsuri, President Director PT Angkasa Pura Aviasi, menyampaikan bahwa proyeksi penumpang selama periode mudik meningkat 5 persen dibandingkan dengan realisasi Lebaran 2024.

"PT Angkasa Pura Aviasi Bandar Udara Internasional Kualanamu memproyeksikan akan melayani 507.605 penumpang, naik dari 499.755 penumpang pada Lebaran 2024," ujar Yosrizal usai apel kesiapan posko angkutan Lebaran 2025.

Yosrizal juga menyebutkan bahwa puncak lonjakan arus mudik diprediksi terjadi pada H-3 (28 Maret 2025) dengan 28.416 penumpang, sedangkan puncak arus balik akan terjadi pada H+7 (8 April 2025) dengan 25.789 penumpang.

Dalam rangka mendukung kelancaran pelayanan, Bandara Kualanamu telah menyiagakan 774 personel yang terdiri dari AVSEC, ARRF, AMC, bagian Teknik, dan Service. Ditambah, 29 personel eksternal dari TNI/Polri, Dishub, Dinkes, dan KKP.

Head of Corporate Secretary dan Legal PT Angkasa Pura Aviasi, Dedi Al Subur, mengungkapkan, "Moda transportasi darat juga telah dipersiapkan, yakni 60 unit bus, 20 unit taksi, dan 175 unit taksi online. Selain itu, kereta api bandara akan beroperasi dengan 24 trip setiap harinya."

Apel kesiapan posko angkutan Lebaran 2025 ini menandai kesiapan Bandara Kualanamu dalam melayani para calon penumpang. Selama masa angkutan Lebaran, posko terpadu telah dibangun untuk mengintegrasikan seluruh pemangku kepentingan serta posko monitoring untuk penginputan data dan pelaksanaan zoom meeting terkait kegiatan posko.

Selain itu, pemerintah juga menurunkan harga tiket pesawat domestik. Penurunan untuk kelas ekonomi mencapai 13 hingga 14 persen bagi pemesanan tiket dari 1 Maret hingga 7 April 2025, dengan penerbangan dijadwalkan antara 24 Maret hingga 7 April 2025. (sembiring/hm17)

REPORTER:

RELATED ARTICLES