2.8 C
New York
Saturday, January 11, 2025

Walah! Tetap Pacaran di Tengah Demo

Medan, MISTAR.ID

Tak terlihat rasa takut atau marah. Yang tampak justru wajah ceria dan terus tersenyum. Tangan keduanya tak pernah lepas saling menggenggam.

Di tengah demo ribuan massa di depan gedung DPRD Medan Jalan Imam Bonjol, yang diwarnai dentuman gas air mata, Kamis (8/10/20), pasangan mahasiswa dari salah satu kampus di Medan ini terus berduaan.

Tampak mereka menikmati suasana demo dengan berjalan-jalan menyapa teman-temannya tanpa melepaskan tangan.

Baca Juga:Pulang dari Pemandian, Pacar Bunuh Kekasih

Sesekali sang wanita begitu riang bertemu temannya dengan mengoyang-goyangkan badannya. Sementara, pasangannya diam menyaksikan.

Ternyata, di tengah demo sekalipun, bagi pasangan yang sedang jatuh cinta, tidak menjadi halangan untuk berekspresi.(edrin/hm10)

Related Articles

Latest Articles