20.2 C
New York
Friday, May 10, 2024

Musim Penghujan Tiba, Kadinkes Sumut: Waspadai Penyakit Diare

Medan, MISTAR.ID

Kepala Dinas Kesehatan Sumatera Utara (Sumut), dr Alwi Mujahit Hasibuan mengingatkan agar masyarakat Sumut untuk mewaspadai penyakit diare di musim penghujan yang tengah terjadi di wilayah Sumut saat ini.

“Kita bersyukur wilayah kita tidak terdampak El Nino. Karena kalau udah kena dampak El Nino terjadi kekeringan dan kebersihan lingkungan menurun. Kalau sudah terjadi seperti itu maka penyakit-penyakit meningkat termasuk perindukan nyamuk itu menjadi lebih sehingga DBD bisa meningkat secara signifikan,” kata Alwi, Selasa (5/9/23).

Begitupun, untuk di wilayah Sumut saat ini memasuki musim penghujan dan cenderung berpotensi banjir. Namun, untuk banjir yang terjadi belakangan ini masih terbilang normal.

Baca juga: Dampak Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Pohon Timpa Kabel di Medan

“Seperti di Medan kalau hujan 1 jam, biasa air tergenang. Namun, kalau sudah banjir-banjir ini biasanya juga menyebabkan virus menular. Termasuk paling sering diare karena pasokan air bersih terganggu,” sebutnya.

Lalu, selain diare pada saat banjir juga banyak tikus-tikus yang sarangnya tenggelam dan menyebabkan tikus ini mati. Dari sarangnya yang tergenang, menurut Alwi, akan menyebarkan air seni dari tikus-tikus tersebut.

Baca juga: Vaksin Rotavirus di Medan Tersedia dan Mencukupi

“Untuk itu masyarakat harus mewaspadai itu dan harus melakukan hidup bersih,” pungkasnya. (Anita/hm21).

Related Articles

Latest Articles