25.7 C
New York
Wednesday, July 17, 2024

Rutan Kabanjahe Gelar Bhakti Sosial Peringati Hari Lahir Kemenkumham ke-78

Karo, MISTAR.ID

Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kabanjahe Kanwil Kemenkumham Sumut melakukan kegiatan bakti sosial dalam rangka menyambut Hari Lahir Kemenkumham ke-78 Tahun 2023. Bakti sosial dilaksanakan di Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara UPT Pelayanan Sosial Wanita Tuna Susila dan Tuna Laras, Selasa (25/7/23) pukul 11.00 WIB.

Kepala Rutan Kelas IIB Kabanjahe, Chandra Syahputra Tarigan memberikan bantuan berupa kebutuhan pokok, seperti beras, telur, mie instan dan pakaian bekas kepada masyarakat binaan yang tinggal di Dinas Sosial Kabupaten Karo. Terlihat pula warga Dinas sosial yang menerima bantuan sangat senang dan bahagia bisa mendapatkan bantuan tersebut.

Baca juga: Mediasi Gagal, Polres Tanah Karo Segera Gelar Perkara Kasus Pencemaran Nama Baik Pekerja Gereja

“Ini merupakan bentuk sosial kepedulian Rutan Kelas IIB Kabanjahe terhadap warga masyarakat Dinas Sosial yang membutuhkan bantuan. Tentunya hal yang perlu dipertahankan dengan memberikan bantuan kepada mereka semua. Semoga dapat membantu kebutuhan mereka,” ucap Karutan.

Chandra Syahputra juga menyatakan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata dalam menumbuhkan nilai-nilai sosial.

Baca juga: Polisi Tanah Karo Gelar Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Toba 2023

“Selain bertujuan untuk memeriahkan Hari Lahir Kemenkumham ke-78. Kegiatan ini sekaligus bentuk nyata Rutan Kabanjahe dalam menumbuhkan nilai-nilai sosial dalam setiap pegawai Rutan Kabanjahe,” tutup Karutan. (Eva/Ril/hm21).

Related Articles

Latest Articles