Besok, Beberapa Wilayah di Sumut Masih Berpeluang Diguyur Hujan
besok beberapa wilayah di sumut masih berpeluang diguyur hujan
Medan, MISTAR.ID
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan memprediksi hujan akan mengguyur sejumlah wilayah di Sumatera Utara (Sumut). Hujan dengan intensitas ringan hingga lebat diperkirakan terjadi di beberapa daerah pada siang, sore dan malam hari.
Prakirawan BMKG Wilayah I Medan, Aryo Prasetyo Mulyo mengatakan, pagi hari hampir wilayah di Sumut berawan. Siang hingga sore hari hujan lebat diperkirakan akan terjadi di Langkat, Binjai dan Karo.
Baca Juga: Ketinggian Permukaan Sungai Jadi Kendala Pemko Medan Atasi Banjir
Aryo menambahkan, kondisi serupa berpotensi terjadi Humbang Hasundutan (Humbahas) dan Samosir. “Malam harinya hujan ringan hingga Lebat berpeluang terjadi di di wilayah Binjai dan Dairi. Sementara dini harinya seluruh wilayah di Sumut akan kembali berawan,” katanya.
Dia juga memperkirakan, suhu udara si Sumut besok berada pada kisaran 16.0 – 32.0⁰ C. Kelembaban udara 60 – 98%, sementara angin yang bertiup dari tenggara ke barat daya berkekuatan 10 – 30/jam.
Baca Juga: Posko Taruna Siaga Bencana Asahan Diresmikan
“Hingga hari ini terpantau satu titik panas (hotspot) di Humbahas,” ucapnya.
BMKG juga mengimbau masyarakat agar mewaspadai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang mungkin disertai petir dan angin kencang di pantai timur dan pegunungan Sumut karena berpotensi mengakibatkan bencana hidrometeorologi seperti banjir dan longsor. (ial/hm22)