15.2 C
New York
Thursday, May 16, 2024

Polres Simalungun Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Toba 2022

Simalungun, MISTAR.ID

Kepolisian Resor Simalungun menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2022 dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023 di Lapangan Koramil Type-A, Jalan Asahan Km 4,5 Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Kamis (22/12/22).

Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung menyebutkan, ada sekitar 1.000 personel gabungan TNI, Polri, dan instansi terkait diturunkan dalam apel gelar pasukan ini.

Bertindak sebagai inspektur upacara Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga, dalam amanatnya mengatakan, Apel Gelar Pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana.

Dengan demikian, diharapkan pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergi, sehingga perayaan Natal 2022 serta Tahun Baru 2023 (Nataru) mampu berjalan dengan kondusif.

Baca Juga:Ops Lilin Toba 2022, Tol Sinaksak-Dolok Merawan Jadi Jalur Alternatif

“Hasil survei dari Kemenhub, diperkirakan akan ada 44,17 juta orang melakukan pergerakan pada Nataru tahun ini. Oleh sebab itu, Polri dengan dukungan TNI, K/L, pemerintah daerah, mitra Kamtibmas serta stakeholder terkait menggelar Operasi Kepolisian Terpusat dengan sandi Operasi Lilin 2022 selama 11 hari, mulai 23 Desember 2022 hingga 2 Januari 2023, serta dilanjutkan dengan KRYD mulai 3 Januari hingga 9 Januari 2023,” kata Radiapoh Radiapoh dalam sambutan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang dia bacakan.

“Saya minta persiapan seluruh sektor dan stakeholder dalam mengantisipasi gangguan dan masalah saat Nataru, agar masyarakat merasa nyaman dan juga aman,” ucap Radiapoh sesuai amanat Presiden Joko Widodo.

Lebih lanjut, Radiapoh menjelaskan, Nataru tahun ini terdapat berbagai potensi gangguan yang harus diwaspadai pada sisi kesehatan, seperti lonjakan Covid-19.

Terlebih saat ini telah muncul subvarian baru Omicron BN.1 yang lebih cepat menular.

Baca Juga:Polres Tebing Tinggi Gelar Simulasi Ops Lilin Toba 2022 Jelang Natal Tahun Baru

Lebih lanjut, terkait kejahatan konvensional sering terjadi pada bulan Desember, maka diperlukan peningkatan patroli pada daerah rawan dan objek vital.

Serta, dilakukannya sosialisasi guna meningkatkan standar keamanan lingkungan dan tempat tinggal, terutama kepada masyarakat yang akan berpergian.

Di akhir sambutan, Radiapoh juga menekankan, keberhasilan pengamanan Operasi Lilin 2022 merupakan tanggung jawab bersama yang harus dapat diselesaikan.

“Oleh sebab itu, kepada seluruh personel pengamanan agar senantiasa memperkuat sinergisitas dan soliditas selama pelaksanaan tugas. Saya yakin, dengan sinergisitas dan soliditas yang baik, maka masyarakat dapat melaksanakan ibadah Natal dengan khidmat, serta merayakan Tahun Baru dengan penuh suka cita,” kata Radiapoh.(roland/hm10)

Related Articles

Latest Articles