16.3 C
New York
Thursday, May 30, 2024

Ketua Military Attache Tour Sebut Masyarakat Danau Toba Ramah-Ramah

Simalungun, MISTAR.ID

Ketua Military Attache Tour, Kolonel Vichet dari Kamboja menyebutkan jika masyarakat di Danau Toba ramah-ramah. Ia juga mengucapkan terima kasih atas sambutan yang luar biasa pada malam ini dan sambutan yang sangat ramah ini.

Menurut Vichet, sebelumnya ia pernah melakukan kunjungan ke Danau Toba dan pada saat itu tidak dalam kunjungan kerja.

“Kami sangat senang hati ke Danau Toba, dan masyarakatnya sangat ramah-ramah. Kita berharap agar keakraban ini tetap terjalin dengan baik dan selalu terjalin dengan harmonis,” ujarnya dalam acara gala dinner di Hotel Khas Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun, Kamis (23/11/23) malam.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga menjelaskan jika kegiatan ini memiliki makna terciptanya iklim koordinasi dan sinergitas antara institusi dalam melaksanakan tugas.

Baca juga: Acara Tari Tortor Sawan di Aquabike Jetski Sempat Ricuh dan Menuai Protes Orang Tua Peserta

Disamping itu, kegiatan ini juga memiliki aspek yang sangat esensi dalam mewujudkan nuansa keakraban yang harmonis, sehingga dengan adanya keakraban antara institusi maupun antar elemen masyarakat, akan tercipta situasi yang semakin kondusif.

“Tetapi, kemajemukan ini tidak boleh menghalangi untuk kita bisa bersatu, kita bisa hidup rukun. Kita sendiri yang harus menyelamatkan bangsa dan Negara kita, dan kita sendiri yang berkewajiban untuk menjaga ketentraman, kedamaian dan kerukunan di antara kita semua,” ujar Radiapoh.

Selanjutnya, Bupati mengatakan bahwa, bangsa Indonesia merupakan bangsa yang majemuk, baik dari segi Agama, suku, etnis, bahasa, daerah, dan banyak lagi identitas yang berbeda-beda satu sama yang lain.

Baca juga: Hari Kedua, Perancis Kembali Juarai Aquabike Jetski World Championship

“Mari kita bersama-sama, berkomitmen untuk senantiasa menciptakan suasana yang aman, rukun, dan damai. Karena hal ini merupakan modal utama dari pembangunan. Jika kita tidak dapat melakukan hal besar, maka lakukanlah hal yang kecil, yang bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga dan lingkungan kita,”ucap Radiapoh mengakhiri. (Hamzah/hm20)

Related Articles

Latest Articles