-0.1 C
New York
Sunday, January 12, 2025

Harimau Sumatera Jantan Terkena Jerat Babi di Marihat Raja Dievakuasi ke Barumun

Simalungun, MISTAR.ID

Warga Dusun Marihat Tonga Nagori Marihat Raja, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun dibikin heboh setelah seekor harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) jantan terkena jerat babi di kawasan itu, Sabtu (21/10/23).

Harimau itu terjerat di perladangan pinggiran jurang Bah Kisat, Dusun Marihat Tonga, Dolok Panribuan.

Kapolsek Dolok Panribuan AKP Nelson Butarbutar mengatakan, saat ini harimau tersebut sudah diserahkan ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Pematang Siantar untuk dievakuasi ke Barumun untuk pemulihan.

“Awalnya itu hari Sabtu (21/10/23) masyarakat ada melihat harimau yang terkena jerat. Setelah itu hari Minggu (22/10/23) dilaporkan ke Polsek Dolok Panribuan. Kita lakukan cek ke lokasi bersama orang BKSDA dan harimau itu memang terjerat,” ungkap Nelson Butarbutar, Selasa (24/10/23).

Baca Juga: Harimau Sumatera Terjerat Kawat di Simalungun, BBKSDA Sumut Upayakan Evakuasi

Karena situasi saat itu tidak memungkinkan, akhirnya evakuasi dilakukan pada hari Senin (23/10/23).

“Hari Senin lah dievakuasi, kita dampingilah pihak BKSDA ke lokasi. Evakuasi itu bersama BKSDA dan masyarakat kita lakukan evakuasi pukul 14.30 WIB,” ungkapnya.

Selanjutnya, sambung Nelson, setelah harimau terbius, langsung dilepaskan jeratan dari kaki hewan jantan yang diperkirakan berusia 4 -5 tahun tersebut.

Baca Juga: Satu Unit Rumah dan Dua Sepeda Motor Terbakar di Tapsel

“Saat ini harimau tersebut dievakuasi ke Barumun Tapanuli Seletan untuk dipulihkan. Kita himbau masyarakat untuk tidak lagi memasang jerat babi hutan,” minta kapolsek.

Kepala Bidang Wilayah II BKSDA Pematang Siantar, Buana Darmansyah membenarkan bahwa harimau tersebut sudah dievakuasi ke Barumun untuk pemulihan dari luka pada kaki akibat terjerat kabel sling baja.

“Sementara dibawa ke Barumun untuk pemulihan. Untuk saat ini kita masih fokus pemulihan. Informasi lanjutan akan kita sampaikan,” pungkas Buana. (Hamzah/hm22)

Related Articles

Latest Articles