5.7 C
New York
Thursday, April 25, 2024

Kenali Love Bombing

Jakarta, MISTAR.ID

Istilah love bombing yang kerap muncul di media sosial. Sammy Peachey, seorang terapis hubungan asal Illinois, mengatakan love bombing merupakan tindakan berlebih atau perhatian yang berlebihan terhadap pasangan.

“Tindakan love bombing sering terjadi di awal hubungan. Dimana seorang pasangan memberikan janji-janji yang berlebihan. Cara ini dilakukan untuk mendapatkan seseorang,” jelas Sammy dalam sebuah pernyataan, Jumat (5/4/23).

Chloe Carmichael, seorang psikolog klinis dan penulis dr. Chloe’s Ten Commandments of Dating, menjelaskan bahwa love bombing terjadi ketika seseorang membanjiri pasangannya dengan kata-kata dan perilaku yang sangat romantis.

“Meskipun perilaku ini mungkin terdengar menggoda, perlu diingat bahwa love bombing bukanlah bagian dari dinamika hubungan yang sehat. Dalam hubungan yang sehat, kedua pasangan harus memiliki kesempatan untuk saling mengenal secara bertahap sebelum membangun fondasi kepercayaan dan kedekatan,” jelas dr. Chloe.

Baca juga: 5 Faktor yang Bisa Pengaruhi Psikologi Remaja

Menurutnya, penting untuk mengenali tanda-tanda love bombing agar dapat menjaga hubungan tetap sehat.

Menurut psikolog lainnya, Lalitaa Suglani, tanda-tanda love bombing memberikan kata-kata dan pujian yang berlebihan kepada pasangan.

“Seperti pernyataan cinta yang terus-menerus, untuk mendapatkan kepercayaan dengan cepat. Hal ini membuat pasangan lebih rentan terhadap manipulasi dan kontrol. Jadi, penting untuk memperhatikan waktu dan konteks dari pujian yang diberikan agar dapat membedakan antara ketertarikan yang tulus dan tanda-tanda love bombing,” kata Lalitaa.

Related Articles

Latest Articles