24.6 C
New York
Saturday, June 1, 2024

MU Tunjuk Mantan CFO Manchester City Group Sebagai CEO Baru

“Klub bertekad untuk mengembalikan sepak bola dan kinerja di lapangan menjadi inti dari segala sesuatu yang kami lakukan. Penunjukan Omar merupakan langkah pertama dalam perjalanan ini,” bunyi pernyataan United.

“Sebagai salah satu eksekutif sepak bola paling berpengalaman di puncak sepak bola Eropa, Omar membawa kekayaan keahlian sepak bola dan komersial, dengan catatan kepemimpinan yang sukses dan hasrat untuk membantu memimpin perubahan di seluruh klub.”

“Kami memiliki ambisi untuk mengembalikan Manchester United sebagai klub juara. Kami senang Omar akan bergabung dengan kami untuk membantu mencapai tujuan itu, sehingga, sekali lagi, para penggemar United dapat melihat, dengan kata-kata Sir Matt Busby, bendera merah berkibar tinggi di puncak sepak bola Inggris, Eropa, dan dunia.”

Baca Juga: Mo Salah Cedera Hamstring Saat Bela Mesir Lawan Ghana

Sementara itu, Manchester City dalam pernyataannya mengonfirmasi kepergian Berrada.

“Klub memahami keputusannya untuk mencari tantangan baru dan dia pergi dengan ucapan terima kasih dan harapan terbaik kami,” bunyi pernyataan City.

Seorang sumber Manchester City mengatakan kepada Sky Sports, meskipun klub merasa berat melihat Berrada pergi, mereka tetap yakin struktur manajemen City adalah yang terbaik di dunia dan diyakini akan tetap demikian.

Sumber tersebut menambahkan bahwa klub berada di depan Manchester United dalam setiap metrik dan kepindahan Berrada ke United dianggap sebagai sebuah pujian.

Patrick Stewart telah bekerja sebagai CEO interim United sejak kepergian Arnold pada akhir tahun lalu dan akan tetap menempati posisinya sampai Berrada memulai tugasnya.

Sebelumnya, Barrada merupakan Chief Football Operations Officer (CFO) di Manchester City. (Mtr/hm22)

Related Articles

Latest Articles