21.7 C
New York
Wednesday, June 19, 2024

Lolos Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, ini Lawannya Indonesia

Jakarta, MISTAR.ID

Timnas Indonesia telah mencetak sejarah untuk pertama kalinya melaju ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pencapaian itu diraih usai mengalahkan Filipina skor telak 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUBGK), Selasa (11/6/24) malam.

Dengan hasil pertandingan itu, Timnas Indonesia memastikan diri maju ke babak ketiga posisi runner-up Grup F dengan 10 poin, di bawah Irak yang terlebih dahulu mengunci tiket ke babak ketiga sebagai juara Grup F dengan 15 poin.

Indonesia menjadi satu-satunya tim dari Asia Tenggara yang lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Lantas, kapan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dimulai dan siapa saja lawan timnas Indonesia?

Baca juga : Jadwal Timnas Indonesia di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kapan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia?

Di babak ketiga, Indonesia bisa bertemu dengan tim-tim kuat Asia seperti Jepang, Australia, Korea Selatan, Arab Saudi, Irak, dan lainnya.

Babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan dimulai pada September 2024. Di babak ketiga itu akan mempertemukan 18 tim yang akan dibagi menjadi enam pot (grup).

Drawing atau pengundiannya akan diselenggarakan pada Kamis (27/6/24) di Kantor AFC di Malaysia. Berikut daftar 18 tim yang berhasil lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:

Related Articles

Latest Articles