Kapolres Tapteng Ingatkan Polsek Sibabangun, Melayani Profesional dan Responsif
Kapolres Tapteng AKBP Wahyu Endrajaya dan Kapolsek Iptu Totok foto bersama saat kunjungan kerja. (f:ist/mistar)
Tapteng, MISTAR.ID
Kapolres Tapanuli Tengah (Tapteng) AKBP Wahyu Endrajaya mengingatkan Kapolsek Sibabangun Iptu Totok beserta jajaran, untuk meningkatkan pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat.
Ia menekankan, pentingnya sikap responsif, profesional dan humanis dalam memberikan pelayanan kepolisian. Hal ini disampaikan ketika mengunjui Polsek Sibabangun tersebut pada Rabu (22/1/25).
"Pelayanan prima kepolisian harus menjadi prioritas utama untuk menciptakan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. Tingkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan sehingga menciptakan karakter mental, serta sosok anggota Polri yang humanis dan profesional sebagai kunci dalam setiap tugas," pesan Kapolres.
Baca Juga: Korban Penganiayaan Famoni Gulo Datangi Polres Tapteng, Desak Pelaku Ditetapkan Tersangka
Selain itu, Wahyu juga menyampaikan pentingnya sinergitas TNI Polri dan pemerintah setempat dalam menjalankan tugas pemeliharaan Kamtibmas.
"Jalin komunikasi yang baik dengan instansi terkait, hindari hal yang dapat menyebabkan kesalahpahaman," ujar Wahyu.
Selain itu, Kapolres juga mengingatkan anggotanya untuk tidak terlibat pelanggaran disiplin maupun etik kepolisian terutama dalam penyalahgunaan narkotika, senjata api ataupun KDRT.
"Dalam kunjungan ini, saya harapkan dapat meningkatkan motivasi anggota Polsek Sibabangun dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," harap Wahyu.
Sebagai bentuk pengawasan, Kapolres juga menyempatkan diri melakukan pengecekan lingkungan Polsek, seperti keadaan ruangan kerja kantor, ruangan RTP, lingkungan ketahanan pangan dan berdialog langsung dengan anggota Polsek Sibabangun. (feliks/hm17)