11.6 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Waspada! Zona Merah Covid-19 di Sumut Bertambah lagi, Kasus Baru Positif 1.472 Orang

Medan, MISTAR.ID

Zona merah atau resiko tinggi penyebaran Covid-19 di Sumatera Utara bertambah 3 daerah kabupaten/kota. Dengan bertambahnya itu maka zona merah penyebaran Covid-19 di Sumatera Utara menjadi 8 daerah.

Berdasarkan hasil pembobotan skor dan zonasi risiko daerah seluruh Indonesia, yang disampaikan pada website https://covid19.go.id/peta-risiko per 8 Agustus 2021, daerah zona merah di Sumut yaitu kabupaten/kota yaitu Medan, Deli Serdang, Binjai, Pematangsiantar dan Dairi. Sedangkan tiga kabupaten/kota yang yang masuk zona merah yaitu Tapanuli Tengah, Karo, dan Asahan.

Sedangkan 21 daerah kabupaten/kota zona oranye (resiko sedang) itu, Pakpak Bharat, Samosir, Tanjung Balai, Tebing Tinggi, Nias, Toba, Padang Lawas Utara, Labuhanbatu Selatan, Sibolga, Labuhanbatu, Mandailing Natal, Serdang Bedagai, Batu Bara, Padang Lawas, Gunungsitoli, Simalungun, Humbang Hasundutan, Labuhanbatu Utara, Padangsidimpuan, Tapanuli Utara, dan Langkat. Kemudian zona kuning (risiko rendah), jumlahnya masih tetap 4 daerah, yakni Nias Barat, Tapanuli Selatan, Nias Utara, dan Nias Selatan.

Baca juga: Ini Daftar 23 Lingkungan Zona Merah yang Diisolasi di Kota Medan 

Sementara itu, kasus baru terkonfirmasi Positif Covid-19 di Provinsi Sumatera Utara, Rabu (11/8/2021), sebanyak 1.472 orang. sehingga akumulasinya naik dari 74.637 menjadi 76.109 orang. Dengan jumlah itu, Sumut juga tercatat menjadi Provinsi penyumbang terbanyak ketujuh dari 30.625 kasus baru nasional.

Untuk kasus sembuh, Sumut mencatatkan penambahan 683 orang, sehingga total akumulasi naik dari 47.004 menjadi 47.687 orang. Melalui jumlah itu, Sumut menjadi daerah ke-14 terbanyak yang menyumbangkan 39.931 kasus sembuh di Indonesia.

Baca juga: Siantar Masuk Zona Merah Penyebaran Covid-19

Kemudian, untuk kasus kematian, Sumut melakukan penambahan 37 orang, sehingga totalnya naik dari 1.737 menjadi 1.774 orang. Dari jumlah ini, Sumut tercatat menjadi daerah kesembilan terbanyak yang menyumbangkan total 1.579 kasus kematian di tanah air. Karena itu, saat ini kasus aktif Covid-19 Sumut mengalami lonjakan menjadi 26.648 dibandingkan dua hari sebelumnya yang masih di angka 25.065. (Saut/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles