Thursday, May 15, 2025
home_banner_first
SUMUT

Warga Binaan Lapas Kelas IIB Siborongborong Panen 300 Kg Buncis

journalist-avatar-top
Kamis, 15 Mei 2025 14.20
warga_binaan_lapas_kelas_iib_siborongborong_panen_300_kg_buncis

Warga binaan LP kelas IIB Siborongborong panen buncis. (f: ist/mistar)

news_banner

Tapanuli Utara, MISTAR.ID

Warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Siborongborong panen buncis sebanyak 300 kilogram, Kamis (15/5/2025).

Penanaman sayur, dikatakan Kepala Lapas Herry Simatupang, sebagai bentuk implementasi ketahanan pangan.

"Kegiatan ini kita programkan sebagai wujud nyata kreativitas, serta produktivitas warga binaan untuk mendukung ketahanan pangan," ujar Kalapas.

Sayur yang telah dipanen akan memenuhi kebutuhan pangan di dalam Lapas. Selain itu, keterampilan bertani yang dipelajari dapat bermanfaat setelah warga binaan kembali ke masyarakat.

“Saat ini, kami memanfaatkan lahan yang ada. Kami juga memberikan pelatihan bagaimana bercocok tanam agar meningkatkan pengetahuan warga binaan,” ucapnya. (fernando/hm20)

REPORTER:

RELATED ARTICLES