Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Wakil Ketua DPRD Tebing Tinggi Safari Ramadhan ke Sejumlah Masjid

journalist-avatar-top
By
Monday, April 10, 2023 13:07
0
wakil_ketua_dprd_tebing_tinggi_safari_ramadhan_ke_sejumlah_masjid

Wakil Ketua Dprd Tebing Tinggi Safari Ramadhan Ke Sejumlah Masjid

Indocafe

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Wakil Ketua DPRD Kota Tebing Tinggi Iman Irdian Saragih SE selama bulan suci Ramadhan 1444H/2023 yang sudah berlangsung dua pekan, secara mobile melakukan Safari Ramadhan. Tercatat, ada 37 masjid di lima kecamatan se Kota Tebing Tinggi yang dikujungi.

Dalam setiap kunjungan Safari Ramadhan di masjid-masjid, Iman Irdian Saragih bersama keluarga dan rombongan melakukan sholat fardu Isya, dilanjutkan sholat Tawarih dan Witir. Selain itu, Safari Ramadhan ini juga dijadikan ajang silaturahmi dengan para pengurus masjid, tokoh agama dan masyarakat.

“Kegiatan Safari Ramadhan rutin saya lakukan setiap tahun. Hingga hari ini sudah 37 masjid yang saya kunjungi sejak hari pertama Ramadhan 2023,” ujar Iman yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Tebing Tinggi, Senin (10/4/23).

Baca Juga:MUI Sumut Safari Ramadhan di Simalungun

Dijelaskannya, dalam kegiatan Safari Ramadhan dirinya sekaligus memberikan bantuan yang diserahkan kepada pengurus masjid yang dikunjungi. “Kita bersyukur masih diberi Allah SWT kesempatan bagi keluarga dan seluruh tim rombongan untuk berkunjung dalam kegiatan Safari Ramadhan beribadah, beramal dan bersilaturahmi,” kata Iman yang akrab disapa Dian.

Lebih lanjut Dian menambahkan, dalam Safari Ramadhan, pihaknya juga menyerahkan bantuan CSR dari Bank Indonesia bagi masjid yang sudah layak mendapat bantuan. Bantuan CSR ini merupakan aspirasi dirinya yang telah ditampung di Komisi XI DPR RI. “Safari Ramadhan merupakan kegiatan positif yang dilakukan umat muslim dalam mendapatkan keberkahan selama bulan suci Ramadhan,” ungkapnya.

Melalui Safari Ramadhan, kata Dian, umat muslim dapat saling bersilaturahmi dalam menjalankan ibadah. “Semoga kita semua selalu diberi kesehatan dan keberkahan di bulan Ramadhan ini dan semoga dipertemukan di bulan Ramadhan selanjutnya,” pungkasnya.(nazli/hm15)

journalist-avatar-bottomLuhut