2.3 C
New York
Monday, January 13, 2025

Satpolairud Polres Sergai Monitoring Pengamanan Tahapan Kampanye OMB Toba 2024

Sergai, MISTAR.ID

Dalam rangka pengamanan tahapan kampanye organisasi masyarakat bersama (OMB) Toba 2024, Satpolairud Polres Sergai melakukan monitoring serta memberikan bimbingan dan penyuluhan (Binluh) kepada warga nelayan di Dusun II, Desa Tebing Tnggi, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Sergai, Sabtu (13/1/24).

Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta melalui Ps Kasi Humas Iptu Edward Sidauruk mengatakan, personel mengajak masyarakat agar bersama-sama menjaga Kamtibmas agar tetap aman.

Jangan mudah terprovokasi dan terpancing dengan berita-berita hoax yang sifatnya dapat mengadu domba sesama masyarakat, khususnya warga nelayan sehingga pelaksanaan rangkaian Pemilu 2024 dengan aman, damai, dan tertib.

“Gunakanlah hak suara sesuai yang diinginkan dalam Pemilu 2024 ini, demi kemajuan negara Republik Indonesia,” ujarnya.

Baca Juga : Kapolres Sergai Monitoring Gudang Logistik KPU Sergai

Dalam kegiatan itu, masyarakat nelayan diharapkan dapat memahami pentingnya menjaga silaturahmi dan kebersamaan, sehingga tidak mudah dipengaruhi ataupun diprovokasi oleh berita-berita hoax yang mengganggu Kamtibmas.

“Warga nelayan diharapkan dapat mengetahui jika sekarang sudah memasuki tahapan kampanye,” katanya.

Edward mengatakan, dalam kesempatan itu personel Satpolairud juga mengimbau kepada nelayan sebelum melaut agar terlebih dahulu mengecek kondisi kapalnya, melengkapi alat-alat navigasi, membawa alat-alat keselamatan seperti pelampung, dan racun api.

Nelayan juga diingatkan untuk menangkap ikan di perairan Indonesia saja, jangan melewati batas negara dan tidak menggunakan alat penangkapan ikan (API) yang dilarang. (damanik/hm24)

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles