25.2 C
New York
Monday, June 24, 2024

Pilkades Padang Sidempuan, Tiap TPS Dikawal 1 Polisi dan 2 Linmas

Padang Sidempuan, MISTAR.ID

Kapolres Padang Sidempuan, AKBP Dudung Setyawan turun langsung ke beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang berlangsung hari ini, Kamis (24/8/23). Kehadirannya untuk memastikan persiapan personel dalam menjaga keamanan.

Pantauan media, rombongan Kapolres bersama Forkopimda langsung memeriksa kesiapan sarana dan keamanan. AKBP Dudung menjelaskan setiap TPS akan dijaga 1 polisi dan 2 Linmas.

“Untuk semua TPS akan dijaga satu polisi dan dua Linmas. Begitu juga untuk TPS yang masuk ke dalam kategori sangat rawan”, ujar Kapolres.

Baca juga: Simulasi, Personel Polres Padang Sidempuan Amankan Pengacau Saat Pilkades

Kapolres berharap, kepada seluruh personel Polri yang bertugas dapat memberikan pengamanan secara optimal agar pemungutan dan perhitungan suara di TPS berjalan aman dan kondusif.

Di lokasi berbeda, Walikota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution juga melakukan kunjungan ke Desa Pal IV, Kecamatan Padang Sidempuan Tenggara. Dilanjutkan ke Desa Ujung Gurap, Kecamatan Batunadua, dan Desa Rimba Soping, Kecamatan Hutaimbaru.

“Mari kita jaga kondusifitas keamanan agar pelaksanaan Pilkades lancar dan menghasilkan calon Kepala Desa yang diinginkan masyarakat,” ucap Irsan. (Asrul/hm20)

Related Articles

Latest Articles