15.4 C
New York
Thursday, May 16, 2024

Petugas Lapas Padangsidimpuan dan Warga Binaan Divaksinasi Booster

Padangsidimpuan, MISTAR.ID

Petugas dan warga binaan Lapas Klas IIb Padangsidimpuan menjalani vaksinasi booster, bekerja sama dengan Polres Kota Padangsidimpuan di gedung Aula Lapas Klas IIb Salambue, Padangsidimpuan.

“Pemberian vaksinasi dosis III tentu telah memenuhi persyaratan di mana sebelumnya mendapatkan vaksinasi dosis I dan II dengan jarak waktu minimal enam bulan dari vaksinasi dosis kedua,” kata Kasubsi Perawatan Lapas Padangsidimpuan M Zulkaply Siregar, Jumat (11/2/22).

Pemberian vaksinasi kali ini, sebut Zulkaply, diberikan kepada seluruh petugas Lapas dan 40 warga binaan. Di mana terlebih dahulu mereka sudah melakukan pemeriksaan kesehatan, pengecekan suhu tubuh dan tekanan darah.

Baca Juga:300 WBP Lapas Klas IIA Pematangsiantar Divaksinasi

“Vaksinasi booster ini dilaksanakan bertujuan untuk mencapai target vaksinasi nasional,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Bagian SDM Polres Padangsidimpuan Kompol ZP Matondang mengungkapkan, Polres Padangsidimpuan akan senantiasa mendukung setiap kegiatan yang menjadi program nasional pemerintah. “Dengan dilakukannya vaksinasi, ke depannya diharapkan mampu memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ucap Matondang.

Pantauan Mistar di lokasi, vaksinasi tersebut tampak juga dihadiri Kepala Lapas Indra Kesuma dan peserta vaksinasi. (asrul/hm14)

Related Articles

Latest Articles