Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Perayaan Natal Pomparan Simamora Debataraja, Menyenangkan Hati Tuhan Dan Berkat Bagi Semua

journalist-avatar-top
By
Monday, January 6, 2020 09:05
23
perayaan_natal_pomparan_simamora_debataraja_menyenangkan_hati_tuhan_dan_berkat_bagi_semua

perayaan natal pomparan simamora debataraja menyenangkan hati tuhan dan berkat bagi semua

Indocafe

Dolok Sanggul, MISTAR.ID – Di akhir tahun 2019, untuk Pertama kalinya Pomparan Simamora Debataraja (PSD) Se-Dunia melaksanakan Perayaan Natal pada hari Minggu (29/12) di Wisma Khatolik, Dolok Sanggul Kabupaten Humbang Hasundutan.

Perayaan Natal PSD berthema “Apa pun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia “ dikutip dari Kolese 3 : 23. Sedangkan subthema “Melalui Perayaan Natal Pomparan Simamora Debataraja ini, marilah kita semakin bersatu hati untuk membawa perkumpulan ini menjadi perkumpulan yang menyenangkan Hati Tuhan dan menjadi berkat buat Keluarga Besar Pomparan Simamora Debataraja dan lingkungan di sekitar kita”.

Pdt.Dr. Elim Simamora, Ketua STT Injili Indonesia Medan yang menyampaikan khotbah Natal mengajak seluruh Pomparan Simamora Debataraja untuk bersatu hati mewujudkan rencana pembangunan Tugu Monumen Simamora Debataraja sebagai tanda untuk menghormati leluhur Debataraja-Sunggu Marpasang.

“Ini merupakan langkah yang patut kita apresiasi dan dukung bersama,” kata Dr. Elim Simamora, yang juga Sekretaris BPH PGPI Pusat. Sebagai pembawa Votum Introitus pada perayaan natal PSD ini Pdt. Tubiran Simamora, M.Th. (Kepala Biro Umum Kantor Sinode GKPI P.Siantar) dan Doa Syafaat disampaikan Zuster Yenny br Simamora dari Gereja Khatolik Lintong Nihuta.
Perayaan Natal ini juga diisi penyampaian liturgi yang dibawakan para perantau, Panitia Pembangunan Tugu Monumen Simamora Debataraja, Pomparan yang tinggal di Bonapasogit, Naposo, dan anak-anak.

Ketua Umum Panitia Pembangunan Tugu Monumen Simamora Debataraja Eben Ezer Simamora dalam sambutan singkatnya usai ibadah perayaan natal mengucapkan terima kasih kepada seluruh Pomparan Simamora Debataraja yang hadir mengikuti acara perayaan natal, bukan hanya dari Dolok Sanggul sekitarnya, juga datang dari Jakarta, Bandung, Jambi, Pekanbaru, Medan, P.Siantar, Sidikalang, dan Tarutung.

“Perayaan Natal ini juga mendapat dukungan dari Pomparan Simamora Debataraja dari berbagai Kota/Provinsi di Indonesia, termasuk dari luar negeri. Mereka tidak bisa hadir bersama kita, namun mereka mengirim donasi untuk kemeriahan acara ini,” kata Eben Ezer Simamora.

Kita berharap, Kata Ketua Pomparan Simamora Debataraja (PSD) Kota Medan Sekitarnya, Perayaan Natal Bersama seperti ini bisa menjadi agenda rutin PSD di masa akan datang.
Saut P.Simamora, Wakil Bupati Humbang Hasundutan, selaku Penasehat panitia dalam sambutannya mengaku terharu atas terlaksananya parayaan natal yang dihadiri sekitar 500-an Pomparan Simamora Debataraja.

Sementara mewakili boru, Ny.Nikson Nababan Satika br Simamora dalam sambutan singkatnya, mengajak hula-hulanya meningkatkan rasa kepedulian kepada Pomparan Simamora Debataraja yang kehidupannya belum beruntung.

“Disekitar kita, masih banyak Pomparan Simamora Debataraja yang kehidupannya perlu mendapat dukungan dari kita saudara-saudaranya. Kiranya kehadiran kita menjadi berkat bagi mereka yang membutuhkan,” kata Isteri Bupati Tapanuli Utara itu.
Sebelum makan bersama, pada kesempatan itu juga Panitia memberikan bingkisan Natal kepada kelompok Lanjut Usia (Lansia) dan Anak-Anak. Salah satu donatur yang memberikan bingkisan natal yang hadir Lamasi M. Simamora, Anggota DPRD Dairi. (rel/hm06)

TAGS
journalist-avatar-bottomLuhut