Ketua Satgas Covid-19 Tinjau Kesiapan Prokes SMK AKP Galang
ketua satgas covid 19 tinjau kesiapan prokes smk akp galang
Deli Serdang, MISTAR.ID
Ketua Satgas Covid-19 yang juga Lurah Galang Kota Kecamatan Galang Kabupaten Deli Serdang Merry Luciana Viviyanti didampingi Sekretaris Herman Kaya Siregar mengunjungi SMK AKP untuk melihat kesiapan sekolah tertua di Kecamatan Galang tersebut melengkapi sarana protokol kesehatan (prokes).
Kedatangan rombongan Ketua Satgas Covid-19 tersebut disambut Kepala SMK AKP Galang Tatoluddin, Jumat (22/10/21). Selain disediakan tempat cuci tangan, sabun dan hand sanitizer sesuai dengan prokes Covid-19, para siswa di sekolah tersebut seluruhnya menggunakan masker dan duduk berjarak.
“Kita lihat sekolah SMK AKP sudah bagus menerapkan protokol kesehatan. Terkadang para siswa masih ada yang membukanya. Mungkin saat bermain, berlari mereka lelah. Sehingga sesekali membuka maskernya,”ujar Merry Luciana.
Baca juga: Satgas Covid-19 Bubarkan Penerima BLT di Kantor Pos Galang
Lurah Galang Kota itu meminta dukungan orang tua murid guna mengawasi anaknya untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Baik di rumah maupun di perjalanan menuju sekolah.
Tatoluddin kemudian mengajak rombongan berkeliling di lingkungan sekolahnya.
Turut dalam rombongan, Kasipem Eka Sianipar, Babinsa Galang Kota Serda Nasrun dan Ketua FKDM Galang, Jufri Salim. (sembiring/hm09)