Saturday, January 18, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Ketua DPRD Tapteng Penasaran Video Kutipan BOK dan Jaspel

journalist-avatar-top
By
Saturday, December 23, 2023 10:45
10
ketua_dprd_tapteng_penasaran_video_kutipan_bok_dan_jaspel

ketua dprd tapteng penasaran video kutipan bok dan jaspel

Indocafe

Tapteng, MISTAR.ID

Ketua DPRD Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Khairul Kiyedi Pasaribu, penasaran dan mempertanyakan mengenai apa isi dari rekaman video tentang pengakuan pemotongan-pemotongan Biaya Operasional Kesehatan (BOK) dan Jasa Pelayanan (Jaspel) di Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat.

Hal ini disampaikan kepada wartawan, usai keluar dari acara rapat internal Pemkab Tapteng di kantor Dinkes, pada Jumat (22/12/23).

“Kami inspeksi mendadak (sidak) kemari, melihat ada yang tidak beres di Dinkes ini. Bahkan ada rekaman video tentang pengakuan pemotongan-pemotongan BOK dan Jaspel. Kalau memang ada pemotongan-pemotongan itu, tolong sampaikan ke media, apa isi dari yang disampaikan di rumah dinas Penjabat (Pj) Bupati,” katanya.

Baca juga:Video Viral, Ketua DPRD Tapteng Bentak-Bentak Pj Bupati

Khairul mengatakan, jika ingin mendidik, caranya (Pj Bupati Tapteng) jangan seperti itu. Karena menurutnya, hal tersebut seperti mempermalukan orang.

“Bukan malah mempermalukan dan memvideokan. Bahkan menyimpan video itu. Apa isi video itu, kita belum tahu sampai sekarang. Itu hanya Pj Bupati yang tahu. Kita gak tahu apa isi video itu,” ketusnya. (syaiful/hm16)

journalist-avatar-bottomRedaktur Jansen Siahaan