16.3 C
New York
Thursday, May 30, 2024

Kapolsek dan Camat di Kisaran Berdayakan Penarik Becak Salurkan Sembako

Asahan, MISTAR.ID

Puluhan penarik becak di Kisaran, Kabupaten Asahan, diberdayakan oleh kapolsek dan camat untuk menyalurkan  paket sembako ke warga kurang mampu.

Sebelumnya, para penarik becak ini antusias mengikuti swab antigen yang digelar oleh Polsek Kota Kisaran bersama Camat Kisaran Barat dan Kisaran Timur di halaman mapolsek setempat, Jumat (24/9/2021).

“Kami dari polsek dan Kecamatan Kisaran Barat dan Kisaran Timur pada hari ini melaksanakan bakti sosial memberikan bantuan sembako kepada kurang lebih 60 warga penerima yang membutuhkan dengan melibatkan abang becak yang menjadi pengantarnya,” kata Kapolsek Kota Kisaran Iptu Joy Ananda Putra Sianipar kepada wartawan.

Baca Juga:Bupati Asahan Apresiasi BRI Berbagi Sembako

Dalam kesempatan itu, sebanyak 30 abang becak dilibatkan. Mereka sebelumnya mengikuti swab antigen dan hasil seluruhnya negatif.

“Kita pastikan dulu abang becak ini aman terhadap virus Covid-19 dengan melakukan swab antigen bekerja sama dengan puskesmas, hasil seluruhnya negatif,” kata kapolsek yang didampingi Camat Kisaran Timur Ahmad Saiful Pasaribu dan Camat Kisaran Barat Armansyah.

Selain diberi tugas mengantarkan paket sembako dipandu kepala lingkungan, penarik becak ini juga mendapatkan sembako dan diberi ongkos untuk mengantar ke rumah warga yang menjadi sasaran penerima.

Baca Juga:Di Batu Bara, Pendistribusian Sembako JPS Bantuan Pemprovsu Lamban

Sudarmin, salah seorang abang becak yang ikut dalam kegiatan itu mengaku senang hasil swab antigennya negatif. Ia mengaku senang bisa terlibat langsung dalam kegiatan sosial tersebut bersama Polsek Kota Kisaran.

“Saya pribadi senang diswab antigen, awalnya takut tapi harus diberanikan dan ternyata saya negatif. Kami dapat upah, dapat sembako dan bisa membantu orang lain juga yang membutuhkan,” kata dia.

Dalam kesempatan itu, kapolsek bersama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Kisaran Timur dan Kisaran Barat melepas secara langsung keberangkatan abang becak disaksikan beberapa lurah yang hadir. (perdana/hm14)

Related Articles

Latest Articles