15.6 C
New York
Friday, May 17, 2024

Jelang Idul Fitri 1442 H, Polres Langkat Gelar Rakor Lintas Sektoral

Stabat, MISTAR.ID

Menjelang lebaran Idul Fitri 1442 Hijriah Tahun 2021, Kepolisian Resort Langkat secara resmi menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral Operasi Ketupat Toba 2021, di Aula Wirasatya Polres Langkat di Jalan Proklamasi Stabat, Senin (26/4/21).

Dalam Rakor Lintas Sektoral, turut hadir  Bupati Langkat Terbit Rencana PA yang diwakili Wakil Bupati Haji Syah Afandin.

“Rakor  dilaksanakan dalam rangka mempersiapkan pengamanan Lebaran Idul Fitri 1442 H di wilayah hukum Polres Langkat,” kata Haji Syah Afandin.

Baca Juga: Bupati dan Kapolres Langkat Kolaborasi: Bantu Pembangunan Gereja Oikumene di SPN Poldasu Hinai

Pemerintah Kabupaten Langkat pada prinsifnya siap bekerja sama, dan mendukung kebijakan Polres Langkat untuk melakukan pengamanan mudik Lebaran Idhul Fitri1442 H di tahun ini.

“Artinya, untuk kesiapan, Pemerintah Kabupaten Langkat turut mengamankan mudik lebaran Idhul Fitri tersebut,” tegas Haji Syah Afandin.

Pemerintah Kabupaten Langkat akan menerjunkan sejumlah institusi terkait, di antaranya, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Pariwisata, Diskominfo, Dinas PU PR. Termasuk sejumlah instansi terkait lainnya, tutur Haji Syah Afandin.

Baca Juga: Polres Langkat Ringkus Pengedar Sabu

Dikesempatan tersebut, Wakil Bupati Langkat Haji Syah Afandin, imbau segenap masyarakat Langkat untuk tidak mudik disaat lebaran Idul Fitri tahun ini. Hal tersebut, guna kebaikan bersama di saat menghadapi pandemi Covid-19, tutur Haji Syah Afandin.

Kapolres Langkat AKBP Edy Suranta Sinulingga dalam keterangannya, fokus pada operasi menekan kemungkinan penyebaran  Covid -19 saat suasana mudik lebaran.

Justru demikian, untuk menjalankan pelaksanaan operasi tersebut, Polres Langkat akan membuat 3 titik pos penyekatan. Titik pertama ditentukan di Kecamatan Besitang yang berbatasan dengan Aceh.

Baca Juga: Bupati Langkat Minta Kapolres, Menghukum Seberat-beratnya Bandar Narkoba

Kemudian titik berikutnya, ditempatkan di kawasan Sei Karang (Desa Kuala Begumit) Kecamatan Stabat. Sedangkan titik ketiga, ditempatkan di seputaran Kuala Bingai yang merupakan perbatasan, antar  Kecamatan Stabat dengan Kecamatan Binjai.

“Pada operasi dimaksud, akan melibatkan unsur TNI-Polri, termasuk pihak Pemerintah Kabupaten Langkat,” tegas Kapolres.

Turut hadir perwakilan Kodim 0203/Langkat  Kapten Infantri Iroma Harahap, Wakapolres Langkat, Kabag Ops Polres Langkat, PJU Polres Langkat,  Kadis Kominfo Langkat, Kadis PUPR,  Plt Kadis Perhubungan, Plt Kadis Kesehatan, Kadis Budpar, Kadis PMD, Kalakhar BPBD , Kasat PolnPP,  Kakan Kemenag Langkat, Ketua MUI dan Ketua FKUB  Langkat. (Syofian/hm13)

Related Articles

Latest Articles