Batu Bara, MISTAR.ID
Polres Batu Bara melalui Satres Narkoba Polres Batu Bara dalam rangka Jumat Curhat bersilaturahmi memberikan imbauan dan bimbingan tentang bahaya narkoba di lingkungan keluarga serta memberikan bantuan sosial.
Kegiatan tersebut digelar di Lingkungan III, Kelurahan Lima Puluh Kota, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara, Jumat (12/1/23).
Pada kegiatan tersebut Kasatres Narkoba AKP Sastrawan Tarigan didampingi KBO dan Kanit mengingatkan para orang tua untuk mengawasi anaknya agar menjauhi narkoba.
Baca Juga:Tahun 2023, Batu Bara akan Bangun Rumah Pengolahan Pasta Cabai
“Bimbingan dan imbauan ini disampaikan kepada masyarakat agar masing-masing keluarga dapat memberikan pengawasan kepada anak-anaknya untuk tidak menggunakan narkotika, apalagi sampai terlibat dalam jaringan narkoba. Kita juga minta agar warga bersedia melaporkan kepada Polisi bila mengetahui adanya peredaran/penyalahgunaan narkoba,” jelas AKP Sastrawan Tarigan.
Kepada wartawan Kasatres Narkoba menjelaskan pada kegiatan tersebut pihaknya juga menyalurkan bantuan sosial berupa beras kepada kaum dhuafa.
“Tujuan pemberian bantuan sosial ini selain sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat terlebih kaum duafa, juga untuk menjalin silaturahmi dan perhatian agar hubungan antara masyarakat dengan Polisi lebih dekat,” tutup AKP Sastrawan Tarigan.(ebson/hm12)