11.6 C
New York
Monday, May 6, 2024

Harkitnas Momen Kebangkitan Nasional Menuju Indonesia Emas 2045

Batu Bara, MISTAR.ID

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke 115 tahun 2023 menjadi momentum untuk mengimplementasikan semangat kebangkitan Nasional dalam menyambut era pasca pandemi Covid-19 sekaligus perjalanan menuju Indonesia Emas 2045.

Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati (Wabup) Batu Bara Oky Iqbal Frima saat membacakan amanat tertulis Plt. Menteri Kominfo Mahfud MD pada peringatan Harkitnas tahun 2023 di lapangan bola kaki Kelurahan Lima Puluh Kota Kecamatan Lima Puluh, Senin (22/5/23).

Baca juga : Upacara Harkitnas Tahun 2023 Molor, Jadwal Acara Ditetapkan 22 Mei

“Selamat memaknai dan memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-115 bagi kita semua. Berjuang, belajar, bertumbuh, dan terus melangkah maju dengan semangat untuk bangkit,”pinta Wabup Oky.

Upacara  ditutup dengan penyerahan piagam penghargaan dari Direktur Jenderal Pengendalian Perubahan Iklim Republik Indonesia kepada Kepala Desa Pulau Sejuk Kecamatan Datuk Lima Puluh Siswanto atas partisipasinya terhadap Program Kampung Iklim (Proklim) dengan kategori Pratama.

“Pencapaian ini didapatkan berkat kerja keras kita semua. Para perangkat Desa Pulau Sejuk, para Kader, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Lembaga Desa serta doa dan juga dukungan lapisan Masyarakat Desa Pulau Sejuk”, ucap Kepala Desa Pulau Sejuk Siswanto. (ebson/hm19)

Related Articles

Latest Articles