16 C
New York
Tuesday, October 1, 2024

Hari Kesaktian Pancasila 2024 jadi Momentum untuk Sukseskan Pilkada

Sumut, MISTAR.ID

Kapolres Samosir, AKBP Yogie Hardiman menekankan pentingnya peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada, Selasa (1/10/24). Menurutnya, peringatan Kesaktian Pancasila sebagai bentuk penguatan komitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya menjelang Pilkada 2024.

“Hari ini kita memperingati Kesaktian Pancasila sebagai pedoman hidup dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” ujar Yogie Hardiman saat memimpin upacara yang digelar di tanah lapang Pangururan, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir.

Baca juga: Tak Penuhi Kuorum, Perubahan APBD Samosir 2024 Gagal Diparipurnakan

“Mari kita jadikan momentum ini untuk memperkuat komitmen kita dalam mengamalkan nilai-nilai Pancasila di setiap aspek kehidupan. Dengan kegiatan ini, kita bersama-sama menyukseskan Pilkada Damai Tahun 2024,” tambahnya.

Rangkaian upacara juga diisi dengan pembacaan ikrar yang isinya menegaskan tekad para peserta untuk terus menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila dan setia pada tugas pengabdian kepada negara.

Di hari yang sama, pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batu Bara juga menggelar peringatan Hari Kesaktian (Hapsak) Pancasila di Aula Kantor Bupati Batu Bara, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara sebagai bentuk penguatan komitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya dalam rangka menghadapi Pilkada 2024.

Pj. Bupati Batubara Heri Wahyudi Marpaung selaku inspektur upacara peringatan Hapsak Pancasila
Pj. Bupati Batubara Heri Wahyudi Marpaung selaku inspektur upacara peringatan Hapsak Pancasila. (f: ist/mistar)

“Hari ini kita memperingati Kesaktian Pancasila sebagai pedoman hidup dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Mari kita jadikan momentum ini untuk memperkuat komitmen kita dalam mengamalkan nilai-nilai Pancasila di setiap aspek kehidupan. Dengan kegiatan ini, kita bersama-sama menyukseskan Pilkada 2024,” ujar Pj. Bupati Batubara Heri Wahyudi Marpaung. (pangihutan/ebson/hm20)

Related Articles

Latest Articles