Thursday, April 17, 2025
home_banner_first
SUMUT

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Gelar Rapat Koordinasi di Toba

journalist-avatar-top
Jumat, 9 Oktober 2020 14.57
gugus_tugas_percepatan_penanganan_covid_19_gelar_rapat_koordinasi_di_toba

gugus tugas percepatan penanganan covid 19 gelar rapat koordinasi di toba

news_banner

Toba, MISTAR.ID

Pemerintah Kabupaten Toba menggelar rapat koordinasi bersama Satuan Tugas (Satgas) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di ruang rapat kantor bupati lantai 3 Jumat (9/10/20).

Pjs.Bupati Toba Harianto Butarbutar didampingi Sekda Toba Audi Murphy Sitorus, Pabung Toba Dandim 0210/TU Mayor Inf.Kaminton Napitupulu, Wakapolres Toba Kompol Janner Panjaitan, memimpin rapat kordinasi yang dihadiri Para Asisten, Para Pimpinan OPD dan Pejabat Pemkab, Para Kepala Puskesmas, Para Pimpinan Rumah Sakit serta Pimpinan Dinas Kesehatan.

Dalam rapat kordinasi sejumlah perencananaan dibahas termasuk pendirian posko, rumah singgah, standarisasi ruangan isolasi, sarana transportasi medis, intensif para petugas medis, center kordinasi dan informasi pelaporan terkait riwayat seseorang yang melakukan perjalanan keluar dan masuk dari Toba.

Pjs Bupati Toba Harianto Butarbutar berharap pasca kordinasi hari ini, kiranya dapat segera bertindak. “Mari kita terus lakukan edukasi kepada masyarakat untuk mematuhi segala aturan protokol kesehatan,” pintanya.

Baca juga: Bawaslu Toba Gelar Rakor Lintas Stakeholder

Harianto berharap keseriusan dari seluruh satker gugus tugas dan selalu bergandengan tangan mengupayakan penanganan penularan virus tersebut.

Sekda Audi Murphy Sitorus mengungkapkan bahwa jika seseorang meninggal dunia oleh karena covid-19, yang berhak dikuburkan di Toba adalah warga resmi domisili Toba, diluar itu akan ditolak, sebab pemerintah telah menyediakan lokasi penguburan yang resmi terpapar covid-19.

Lanjut Sekda, kedepannya mesti ditingkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam upaya penegakan protokol kesehatan dan selalu berkordinasi dengan petugas dilapangan.

“Kita akan segera bentuk tim dan masing-masing akan bekerja dan bertanggungjawab sesuai tupoksinya. (james/hm07)

REPORTER:
TAGS