12 C
New York
Monday, May 13, 2024

Ditlantas Polda Sumut Cek Daerah Rawan Laka dan Macet di Batu Bara

Batu Bara, MISTAR.ID

Sebagai bahan kajian demi menekan terjadinya kecelakaan lalu lintas (laka lantas) dan kemacetan, Subdit Kamsel Ditlantas Polda Sumut bersama Satlantas Polres Batu Bara dan instansi terkait melakukan pengecekan daerah rawan laka lantas dan macet di Jalinsum wilayah Kabupaten Batu Bara, Selasa (16/8/22).

Kasat Lantas AKP Eridal Fitra melalui Kasi Humas Polres Batu Bara Iptu RN Zebua memaparkan kegiatan tersebut kepada wartawan.

Dikatakan Zebua, pengecekan kegiatan dipimpin Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Sumut AKBP A Tarigan didampingi Kompol J Hutasoit, Kompol Rosmawati, AKP J Panjaitan dan pejabat Balai Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan.

Baca Juga:Cegah Lakalantas Polres Batu Bara Kibas Bendera di Titik Rawan

Kemudian ada juga pejabat Balai Besar Perawatan Jalan Nasional Kementerian Perhubungan, Perwakilan dari PT Jasa Raharja Kisaran dan Satlantas Polres Batu Bara. Pengecekan dilaksanakan di lima titik rawan laka lantas dan macet.

Dijelaskan Zebua, tim melakukan pengecekan dan penelitian daerah rawan laka dan daerah rawan macet tentang konstruksi jalan di sekitar lokasi serta analisa penyebab terjadi macet. Juga melakukan pengecekan dan penelitian rambu rambu lalu lintas dan penerangan jalan di sekitar lokasi.

“Setelah pelaksanaan pengecekan dan penelitian, dilanjutkan dengan pengkajian pada Selasa 23 Agustus 2022 di Pematang Siantar untuk menemukan solusi apa yang akan dipasang pada lokasi yang ditinjau demi menekan terjadinya laka lantas dan kemacetan.(ebson/hm15)

Related Articles

Latest Articles