Tuesday, January 21, 2025
logo-mistar
Union
SPORT

Playoff NBA: Warriors Menang Susah Payah

journalist-avatar-top
By
Monday, April 24, 2023 14:02
15
playoff_nba_warriors_menang_susah_payah

playoff nba warriors menang susah payah

Indocafe

San Francisco, MISTAR.ID

Golden State Warriors menang susah payah 126-125 atas Sacramento Kings di gim keempat playoff NBA musim ini, membuat skor menjadi sama kuat 2-2. Stephen Curry dkk selamat dari kekalahan jelang akhir laga.

Bermain di Chase Center, Senin (24/4/23) WIB, Kings unggul 32-31 di kuarter pertama, lalu menjadi 65-69 di kuarter kedua. Namun Warriors berbalik unggul 102-92 di kuarter ketiga usai mencetak 37 poin berbanding 23 milik Kings.

Pada kuarter empat, Kings sempat berbalik memimpin 107-106, namun Warriors segera menyalip 108-107 lewat aksi layup Curry, dan terus menjaga keunggulan 126-121 hingga semenit terakhir. Namun Kings tetap gigih mengejar.

Baca Juga:Golden State Warriors Takluk dari Timberwolves

Warriors hanya unggul 126-125 saat laga menyisakan 10,1 detik dan bola dalam penguasaan Kings, yang meminta timeout. Harrison Barnes berupaya mengunci kemenangan Kings dengan tembakan tiga angka di detik-detik akhir, namun gagal. Warriors keluar sebagai pemenang.

Curry mencetak 32 poin dalam laga ini untuk Warriors, disusul Klay Thompson dengan 26 poin dan Jordan Poole dengan 22 poin. Andrew Wiggins dan Draymond Green juga mencetak dua digit poin.

Baca Juga:Warriors: Stephen Curry akan Absen Dua Pekan

Sedangkan di kubu Kings, De’Aaron Fox jadi penyumbang angka terbanyak dengan 38 poin, disusul Keegan Murray dengan 23 poin. Malik Monk, Domantas Sabonis, dan Davion Mitchell juga mencetak dua digit poin.

Gim kelima akan berlangsung di Golden 1 Center, Sacramento, pada Kamis (27/4/23) pukul 09.00 WIB. (detik/hm14)

journalist-avatar-bottomRedaktur Luhut M Simanjuntak