Jalani Operasi, Bastianini Rehat di 3 Seri MotoGP
jalani operasi bastianini rehat di 3 seri motogp
Modena, MISTAR.ID
Pembalap Ducati, Enea Bastianini mengalami cedera di MotoGP Catalunya 2023, sehingga harus menjalani operasi.
Sebelumnya insiden kecelakaan dialami rider Francesco Bagnaia di Sirkuit Catalunya, pada Minggu (3/9/2023). Hal serupa terjadi pada Bastianini saat crash di Turn 1 yang melibatkan 5 orang pembalap.
Bastianini mengalami problem pengereman, sehingga terjatuh dan menabrak Johann Zarco. Kecelakaan berkelanjutan terjadi yang melibatkan Fabio Di Giannantonio Marco Bezzecchi dan Alex Marquez.
Baca juga: Francesco Bagnaia Rebut Pole Terdepan MotoGP Catalunya 2023
Pembalap asal Italia itu mengalami patah tulang pergelangan kaki kiri dan tangannya, sehingga harus dioperasi.
Melalui rilis pernyataan Ducati, jika proses operasi terhadap rider berusia 25 tahun itu berjalan sukses. Selanjutnya harus beristirahat di 3 seri MotoGP, yakni di Misano, India dan Jepang.
“Bastianini menjalani operasi patah engkel dan lengan kirinya akibat kecelakaan kemarin di GP Catalunya. Dia bakal secepatnya menjalani pemulihan pasca operasi,” sebut Ducati, seperti dilansir, pada Selasa (5/9/23).
Baca juga: MotoGP Catalunya 2023: Marquez Bersemangat Hibur Fansnya
Ini artinya rider berjuluk La Bestia berkesempatan kembali beraksi di MotoGP Indonesia yang akan berlangsung di Sirkuit Mandalika pada 15 Oktober mendatang.
Musim ini, pemenang Moto2 musim 2020 itu menjadi pembalap pabrikan tim Ducati. Namun nasib kurang beruntung dialaminya sejak awal kejuaraan MotoGP 2023.
Usai menabrak di sprint race seri pembuka di Portugal, Bastianini baru menyelesaikan 3 kali balapan dari 11 seri yang sudah digelar dan saat ini menempati posisi 18 di klasemen MotoGP 2023. (dtk/hm16)